Mengamankan iPhone atau iPad Anda dengan Face ID
Face ID diperuntukkan bagi orang yang ingin menambahkan lapisan keamanan tambahan ke iPhone atau iPad mereka. Ini memastikan tidak ada orang lain yang dapat mengakses informasi yang disimpan di perangkat Anda. Untuk menggunakan Face ID, Anda harus mengatur kode sandi di iPhone atau iPad Anda terlebih dahulu.
Untuk melihat daftar perangkat yang didukung, lihat artikel Dukungan Apple Model iPhone dan iPad yang mendukung Face ID.
Cari tahu caranya: Untuk melihat tugas di bawah ini, pilih tombol plus di samping judulnya.
Mengatur Face ID
Jika Anda tidak mengatur Face ID saat pertama kali mengatur iPhone atau iPad, buka Pengaturan > Face ID & Kode Sandi > Atur Face ID, lalu ikuti instruksi pada layar.
Jika Anda memiliki keterbatasan fisik, Anda dapat mengetuk Pilihan Aksesibilitas selama pengaturan Face ID. Saat Anda melakukan ini, pengaturan pengenalan wajah tidak memerlukan rentang gerakan kepala yang penuh. Penggunaan Face ID masih aman, tapi fitur tersebut akan mengharuskan Anda untuk melihat ke arah iPhone atau iPad dengan cara yang lebih konsisten.
Face ID juga memiliki fitur aksesibilitas yang dapat digunakan jika Anda merupakan tuna netra atau memiliki daya penglihatan rendah. Jika Anda tidak ingin Face ID memerlukan Anda untuk melihat ke arah iPhone atau iPad dengan mata yang terbuka, buka Pengaturan > Aksesibilitas, lalu matikan Perlukan Perhatian untuk Face ID. Fitur ini akan dimatikan secara otomatis jika Anda menyalakan VoiceOver saat pertama kali mengatur iPhone atau iPad.
Lihat Mengubah pengaturan Face ID dan perhatian di iPhone di Petunjuk Pengguna iPhone atau Mengubah pengaturan Face ID dan perhatian di iPad di Petunjuk Pengguna iPad.
Mengatur ulang Face ID
Jika terdapat tampilan alternatif yang tidak ingin Anda simpan atau Anda merasa seseorang mungkin telah menambahkan tampilan alternatif di perangkat Anda tanpa izin, Anda dapat mengatur ulang Face ID.
Buka Pengaturan > Face ID & Kode Sandi, lalu ketuk Atur Ulang Face ID.
Lihat tugas di atas untuk mengatur Face ID lagi.