Mengubah pengaturan Layar untuk aksesibilitas di Mac
Di Mac Anda, gunakan pengaturan Layar untuk aksesibilitas untuk membuat item di layar (termasuk penunjuk), lebih mudah dilihat, teks lebih besar, mengurangi gerakan pada layar, menerapkan filter warna atau tint ke layar, dan lainnya.
Untuk mengubah pengaturan ini, pilih menu Apple > Pengaturan Sistem, klik Aksesibilitas di bar samping, lalu klik Layar di sebelah kanan. (Anda mungkin harus menggulir ke bawah.)
Buka pengaturan Layar untuk aksesibilitas untuk saya
Layar
Pilihan | Deskripsi |
---|---|
Balikkan warna | Membalikkan warna di layar Anda—misalnya, menampilkan teks putih di latar belakang hitam. Lihat Balikkan warna. |
Mode balikkan warna | Pilih untuk membalikkan warna di semua tempat (Klasik) atau di semua tempat kecuali gambar dan video (Cerdas). |
Kurangi gerakan | Hentikan atau kurangi gerakan elemen pada layar—misal, saat Anda membuka app, beralih antardesktop, atau membuka dan menutup Pusat Pemberitahuan. Lihat Menghentikan atau mengurangi gerakan pada layar. |
Pilih kursor yang tidak berkedip | Menghentikan bar vertikal berkedip yang muncul di titik penyisipan tempat Anda mengetik. |
Meredupkan cahaya kilat | Untuk media yang didukung, secara otomatis redupkan tampilan konten yang menampilkan cahaya kilat atau berkedip. Catatan: Pilihan ini hanya tersedia di komputer Mac dengan Apple silicon. Konten diproses di perangkat secara real time. “Redupkan cahaya kilat” tidak boleh diandalkan untuk penanganan kondisi medis apa pun. |
Tambah kontras | Menambahkan kontras item pada layar (seperti tepi di sekitar tombol atau kotak) tanpa mengubah kontras layar itu sendiri. |
Kurangi transparansi | Ganti efek transparan yang digunakan di beberapa latar di macOS dengan latar belakang padat untuk menyempurnakan kontras dan keterbacaan. Lihat Membuat item transparan menjadi padat. |
Bedakan tanpa warna | Menggunakan bentuk, selain atau alih-alih warna, untuk menyampaikan status atau informasi. |
Memutar otomatis animasi gambar | Matikan untuk menjeda tampilan animasi gambar cepat (seperti GIF di Pesan dan Safari) secara otomatis. |
Tampilkan ikon judul jendela | Menampilkan ikon jendela (jika tersedia) di bar judul jendela. Ikon dapat memudahkan Anda untuk membedakan jendela atau tab saat Anda memiliki beberapa yang terbuka—misalnya, jendela Finder menampilkan Terbaru, Unduhan, dan iCloud Drive. |
Tampilkan bentuk tombol bar alat | Menampilkan tepi halus di sekitar tombol bar alat untuk menandakan area untuk diklik saat memilih tombol bar alat. |
Tampilkan kontras | Seret penggeser untuk meningkatkan atau menurunkan kontras layar. |
Teks
Pilihan | Deskripsi |
---|---|
Ukuran teks | Atur ukuran membaca pilihan Anda untuk app dan fitur sistem yang didukung. Lihat Memperbesar teks dan ikon di beberapa app dan di desktop. |
Ukuran bar menu | Mengatur ukuran font di bar menu ke Besar, atau kembali ke Default. Anda harus keluar dan masuk lagi untuk melihat perubahan di ukuran font bar menu. |
Memilih teks horizontal | Pilih teks horizontal dalam bahasa yang menggunakan teks vertikal. |
Penunjuk
Pilihan | Deskripsi |
---|---|
Goyangkan penunjuk tetikus untuk menemukannya | Dengan cepat pindahkan tetikus, atau jari Anda pada trackpad, untuk memperbesar penunjuk untuk sementara sehingga Anda dapat menemukannya. Lihat Membuat penunjuk lebih mudah dilihat. |
Ukuran penunjuk | Meningkatkan atau mengurangi ukuran penunjuk. |
Warna kerangka penunjuk | Memilih warna untuk kerangka penunjuk. |
Warna isi penunjuk | Memilih warna untuk mengisi bagian dalam kerangka penunjuk. |
Atur Ulang Warna | Mengatur ulang kerangka penunjuk dan warna isi ke pengaturan default (kerangka putih dan isi hitam). |
Filter Warna
Pilihan | Deskripsi |
---|---|
Filter warna | Menyesuaikan warna layar menggunakan jenis filter yang dipilih. Lihat Memfilter warna layar bagi orang yang mengalami buta warna. |
Jenis filter | Memilih jenis filter: Skala Abu-Abu, Merah/Hijau (untuk protanopia), Hijau/Merah (untuk deuteranopia), Biru/Kuning (untuk tritanopia), atau Tint Warna. |
Intensitas | Seret penggeser untuk menyesuaikan intensitas filter. |
Tint | Jika Anda memilih filter Tint Warna, klik bidang warna Tint untuk menyesuaikan warna. |
Kiat: Anda dapat menggunakan Pintasan Aksesibilitas untuk dengan cepat menyalakan atau mematikan fitur seperti Balikkan Warna, Tambah Kontras, Kurangi Transparansi. dan Filter Warna.