Bergabung dengan grup Keluarga Berbagi di Keluarga Berbagi di Mac
Anda dapat bergabung dengan grup Keluarga Berbagi saat pengelola keluarga menambahkan Anda, atau saat Anda menerima undangan.
Setelah bergabung dengan grup Keluarga Berbagi, Anda dapat melakukan salah satu hal berikut:
Mengubah pengaturan Keluarga Berbagi Anda
Mengubah Akun Apple yang Anda gunakan untuk berbagi pembelian dengan grup, atau berhenti berbagi pembelian Anda
Memilih apakah masing-masing anggota keluarga dapat melihat lokasi perangkat Anda atau tidak
Catatan: Pengelola, orang tua, atau wali dapat menyalakan berbagi lokasi untuk anak berumur 13 tahun ke bawah kapan pun. Untuk anggota keluarga berumur 13 hingga 17 tahun, mereka dapat menyalakan Berbagi Lokasi hanya saat anggota keluarga pertama kali diundang untuk bergabung. Pengelola, orang tua, atau wali juga dapat membatasi kemampuan untuk mengubah pengaturan berbagi lokasi untuk anggota keluarga berumur 18 tahun ke bawah. (Umur berbeda-beda menurut negara atau wilayah.)
Catatan: Untuk mempelajari cara menambahkan anggota keluarga jika Anda adalah pengelola keluarga, lihat Menambahkan anggota keluarga ke grup Keluarga Berbagi. Untuk informasi mengenai pengaturan yang dapat Anda ubah sebagai pengelola keluarga, lihat Mengelola grup Keluarga Berbagi.
Bergabung di perangkat milik pengelola keluarga
Jika Anda berada di sekitar saat pengelola keluarga menambahkan Anda ke grup Keluarga Berbagi, Anda dapat segera bergabung dengan grup dengan memasukkan informasi Akun Apple di perangkat pengelola keluarga.
Setelah pengelola keluarga memilih Undang secara Langsung di Mac, iPhone, atau iPad mereka, masukkan alamat email atau nomor telepon dan kata sandi Anda.
Di perangkat yang masuk ke Akun Apple Anda, klik Izinkan untuk melihat kode.
Di perangkat pengelola, masukkan kode.
Menerima atau menolak undangan dari AirDrop, Mail, atau Pesan
Klik undangan yang Anda terima dari pengelola keluarga menggunakan AirDrop, Mail, atau Pesan.
Lakukan salah satu hal berikut:
Bergabung dengan keluarga: Klik Gabung dengan Keluarga.
Menolak bergabung dengan keluarga: Klik Tolak.
Jika Anda tidak memiliki Akun Apple, Anda harus membuatnya sebelum Anda dapat menerima undangan ke grup Keluarga Berbagi.
Menerima atau menolak undangan di Pengaturan Sistem
Di Mac Anda, pilih menu Apple > Pengaturan Sistem, lalu klik Lihat Undangan Keluarga di bar samping.
Jika Anda tidak melihat undangan, pastikan Anda masuk ke Akun Apple yang dikirimi undangan oleh pengelola.
Klik Lihat, lalu lakukan salah satu dari hal berikut:
Bergabung dengan keluarga: Klik Gabung dengan Keluarga.
Menolak bergabung dengan keluarga: Klik Tolak.
Setelah bergabung, anggota keluarga akan menerima email yang memberitahukan mereka bahwa mereka sekarang dapat berbagi dengan Anda.