Mengubah kontrol ini akan memperbarui halaman secara otomatis
Beralih ke warna yang lebih hangat pada waktu yang diatur di malam hari di Mac Anda
Anda dapat menjadwalkan Night Shift agar warna layar menjadi lebih hangat pada waktu tertentu. Warna layar hangat lebih nyaman untuk mata Anda saat menggunakan Mac di malam hari atau di kondisi cahaya rendah. Selain itu, pencahayaan dari cahaya berwarna biru terang di malam hari dapat membuat susah tertidur.
Catatan: Untuk mengetahui jika Mac Anda mendukung Night Shift, lihat artikel Dukungan Apple Menggunakan Night Shift di Mac Anda.
Di Mac Anda, pilih menu Apple > Pengaturan Sistem, lalu klik Layar di bar samping. (Anda mungkin harus menggulir ke bawah.)
Klik tombol Night Shift di sebelah kanan, klik menu pop-up Jadwal, lalu pilih Khusus.
Pilih kapan Anda ingin Night Shift dimulai dan berakhir, lalu klik Selesai.