Fitur aksesibilitas untuk ucapan di iPhone
iPhone disertai dengan alat internal untuk berkomunikasi dengan cara yang paling sesuai dengan Anda, meskipun Anda tidak berbicara, mengalami risiko kehilangan ucapan, atau seseorang dengan keterbatasan ucapan. Anda dapat mengatur agar hal yang Anda ketik dikatakan dengan keras, membuat suara sintesis yang terdengar seperti Anda, dan lainnya.
Untuk menjelajahi fitur aksesibilitas untuk ucapan, buka Pengaturan > Aksesibilitas, lalu gulir ke bawah ke bagian Ucapan.
Mengetik untuk mengucapkan
![]() Ucapan Langsung Jika Anda tidak dapat berbicara atau Anda memiliki keterbatasan ucapan, ketik hal yang ingin Anda katakan dan buat iPhone mengatakannya. | ![]() Suara Personal Jika Anda berisiko kehilangan kemampuan berbicara, buat suara sintesis yang terdengar seperti Anda. |
![]() Ketik ke Siri Ketik permintaan Siri alih-alih mengucapkannya. |
Mengontrol iPhone dengan suara Anda
![]() Menggunakan perintah suara Ucapkan perintah untuk menavigasi dan berinteraksi dengan hal yang ada di layar, mendikte serta mengedit teks, dan lainnya. Menggunakan perintah Kontrol Suara untuk berinteraksi dengan iPhone | ![]() Menggunakan bunyi sederhana Anda dapat menggunakan bunyi bersuara atau tidak—seperti bunyi S atau letupan mulut—untuk menavigasi dan berinteraksi dengan hal yang ada di layar. |
![]() Pintasan Suara Atur agar iPhone melakukan tindakan saat Anda mengucapkan kata atau bunyi lain pilihan Anda. | ![]() Mengatur agar Siri mendengarkan ucapan atipikal Jika Anda memiliki kondisi yang diperoleh atau progresif yang memengaruhi ucapan, atur agar Siri mengenali rentang pola ucapan atipikal yang lebih luas. |
Anda juga dapat mengatur agar Siri menunggu lebih lama hingga Anda selesai berbicara, atau menggunakan Dikte untuk memasukkan teks menggunakan suara Anda.
Kiat: Kontrol fitur dan pengaturan aksesibilitas andalan dengan klik tombol atau dari Pusat Kontrol. Lihat Membuka fitur dengan cepat menggunakan Pintasan Aksesibilitas.