Layar Halo yang muncul saat Anda pertama kali menyalakan iPhone Anda.

Memulai

Atur beberapa fitur dasar sebelum Anda mulai menggunakan iPhone baru Anda.

Mengatur dasar-dasar

Layar Utama iPhone. App muncul dalam warna yang sama di bagian bawah layar, dan melengkapi warna di foto wallpaper.

Menambah penyesuaian pribadi

iPhone Anda mencerminkan gaya pribadi dan preferensi Anda. Tampilkan foto favorit Anda di Layar Terkunci, tambahkan widget ke Layar Utama, sesuaikan ukuran teks, nada dering, dan lainnya.

Mempersonalisasikan iPhone Anda

Layar Kamera dalam mode Foto, menampilkan empat orang di bingkai Kamera.

Mengambil jepretan terbaik Anda

Gunakan iPhone Anda untuk menangkap momen, di mana pun Anda berada. Pelajari cara mengambil foto dan video secara langsung, dan gunakan fitur kamera lainnya di iPhone Anda.

Mengambil foto dan video yang menakjubkan

Panggilan FaceTime.

Tetap terhubung

iPhone mempermudah untuk menghubungi orang yang penting bagi Anda. Tambahkan mereka ke kontak sehingga Anda memiliki informasinya di mana pun Anda membutuhkannya, lalu hubungi dengan pesan teks, panggilan telepon, atau FaceTime.

Selalu terhubung dengan teman dan keluarga

Layar Keluarga Berbagi di Pengaturan. Lima anggota keluarga tercantum. Di bawah namanya terdapat Daftar Centang Keluarga dan di bawahnya terdapat pilihan Langganan dan Berbagi Pembelian.

Semuanya di keluarga

Anda dan anggota keluarga Anda dapat menggunakan Keluarga Berbagi untuk berbagi pembelian app yang memenuhi syarat, lokasi Anda, dan bahkan data kesehatan. Anda juga dapat memilih anggota keluarga atau seseorang yang Anda percayai untuk membantu Anda memperoleh akses kembali ke iPhone Anda jika Anda lupa kode sandi.

Berbagi fitur dengan keluarga Anda

Layar Rumah Saya di app Rumah.

Menyederhanakan hari Anda

Pelajari cara menggunakan app di iPhone Anda untuk mengarahkan Anda ke tempat yang paling sering Anda kunjungi, membayar kopi Anda di pagi hari, mengingatkan Anda tugas penting, dan bahkan mengunci pintu depan secara otomatis saat Anda meninggalkan rumah.

Menggunakan iPhone untuk rutinitas harian Anda

Layar iPhone menampilkan daya baterai diisi 100%.

Kiat pro

Lihat kiat ini dari penasihat Dukungan Apple untuk menjaga agar iPhone Anda, dan informasi yang Anda simpan di dalamnya, tetap aman dan terlindungi.

Nasihat pakar dari Dukungan Apple

Untuk menjelajahi Petunjuk Pengguna iPhone, klik Daftar Isi di bagian atas halaman, atau masukkan kata atau frasa di bidang pencarian.

Bermanfaat?
Batas karakter: 250
Batas karakter maksimum adalah 250.
Terima kasih atas umpan balik Anda.