Mengelola buku di app Buku di iPod touch
Di app Buku , buku dan buku audio yang Anda beli disimpan di perpustakaan Anda dan secara otomatis diurutkan ke dalam koleksi, seperti Buku Audio, Ingin Baca, dan Selesai.

Membuat koleksi dan menambahkan buku ke dalamnya
Anda dapat membuat koleksi Anda sendiri untuk menyesuaikan perpustakaan Anda.
Ketuk Perpustakaan, ketuk Koleksi, lalu ketuk Koleksi Baru.
Namai koleksi, misalnya Bacaan Pantai atau Klub Buku, lalu ketuk Selesai.
Untuk menambahkan buku ke koleksi, ketuk
di bawah sampul buku (atau di halaman detail buku di Toko Buku), ketuk Tambahkan ke Koleksi, lalu pilih koleksi.
Anda dapat menambahkan buku yang sama ke beberapa koleksi.
Mengurutkan buku di perpustakaan Anda
Pilih cara buku di perpustakaan Anda diurutkan dan muncul.
Ketuk Perpustakaan, lalu gulir ke bawah dan ketuk kata yang muncul di samping Urutkan atau Urutkan Menurut.
Pilih Terbaru, Judul, Pengarang, atau Secara Manual.
Jika Anda memilih Secara Manual, sentuh dan tahan sampul buku, lalu seret ke posisi yang Anda inginkan.
Ketuk
untuk melihat buku menurut judul atau sampul.
Kiat: Anda dapat mengurutkan buku di koleksi dengan cara yang sama.
Menghapus buku, buku audio, dan PDF
Anda dapat menghapus buku, buku audio, dan PDF dari Sedang Dibaca serta koleksi perpustakaan Anda, atau menyembunyikannya di iPod touch Anda.
Ketuk Perpustakaan, lalu ketuk Edit.
Ketuk item tempat Anda ingin hapus.
Ketuk
dan pilih opsi.
Untuk menampilkan buku dan buku audio yang telah Anda sembunyikan, ketuk Sedang Dibaca, ketuk ikon akun Anda, lalu ketuk Kelola Pembelian Tersembunyi.
Untuk mengunduh ulang buku yang telah Anda beli, lihat artikel Dukungan Apple Mengunduh ulang buku dan buku audio.