Menggunakan VoiceOver untuk mengoreksi kata salah eja di Mac
Banyak app macOS, seperti TextEdit dan Mail, yang dapat mengidentifikasi kata salah eja saat Anda mengetik, dan menyarankan koreksi.
Catatan: VO mewakili pengubah VoiceOver yang Anda tekan dengan tombol tambahan untuk memasukkan perintah VoiceOver. Secara default, Anda dapat menekan Control dan Option bersamaan atau hanya menekan Caps Lock.
Menggunakan pembetulan ejaan otomatis
Jika VoiceOver mengumumkan kata yang salah eja, lakukan salah satu hal berikut:
Membiarkan kata dibetulkan secara otomatis: Terus mengetik.
Jika pemeriksa ejaan tidak dapat membetulkan kata, pemeriksa ejaan akan menggarisbawahinya dengan warna merah. Anda dapat memeriksa dokumen untuk membetulkan kesalahan eja ini secara manual.
Memilih koreksi yang disarankan: Navigasikan ke kata, posisikan titik penyisipan di dalam atau tepat setelah kata, tekan tombol Panah Bawah, lalu tekan tombol Panah Kiri atau Panah Kanan hingga Anda mendengar saran yang ingin digunakan. Lalu tekan Return.
Untuk keluar dari saran tanpa memilih, tekan tombol Escape, Fn-Tab atau Panah Atas.
Mengembalikan ejaan kata awal yang secara otomatis dikoreksi: Navigasikan ke kata, posisikan titik penyisipan tepat setelah kata, tekan tombol Panah Bawah untuk memindahkan ejaan awalnya, lalu tekan Return untuk memilih.
Jika Anda tidak ingin ejaan dibenarkan secara otomatis, pilih Edit > Ejaan dan Tata Bahasa, lalu batalkan pilihan Betulkan Ejaan Secara Otomatis (jika tersedia).
Membetulkan ejaan secara manual
Jika Anda memutuskan untuk tidak menggunakan pembetulan ejaan otomatis, atau dokumen berisi kata salah eja yang pembetulannya tidak dapat disarankan oleh pemeriksa ejaan, Anda dapat meninjau dan membetulkan kesalahan eja secara manual.
Kiat: Rotor VoiceOver menampilkan daftar semua kata yang salah eja di dokumen, sehingga Anda dapat melompat ke tiap kata dan mengoreksinya dengan cepat. Untuk menggunakan daftar kata salah eja, tekan VO-U untuk membuka rotor VoiceOver, lalu tekan tombol Panah Kiri atau Panah Kanan hingga Anda mendengar Salah Eja.
Untuk menavigasi ke kata salah eja berikutnya, tekan Command-Titik Koma.
Untuk mendengar kata salah eja, tekan VO-W-W.
Jika kata sebenarnya tidak salah eja, tekan Command-Titik Koma sampai Anda mendengar kata yang perlu dibetulkan.
Untuk membuka menu pintasan saran, kamus, dan lainnya, tekan VO-Shift-M.
Navigasi ke ejaan yang ingin Anda gunakan, lalu tekan VO-bar Spasi untuk memilih.
Jika Anda tidak mendengar pembetulan yang dapat diterima, tekan tombol Escape atau Fn-Tab, tekan VO-Shift-Fn-F4 untuk memindahkan kursor VoiceOver ke kata salah yang eja, lalu masukkan perubahan apa pun yang ingin Anda buat.
Untuk mengubah cara VoiceOver mengumumkan kata yang salah eja, buka Utilitas VoiceOver (tekan VO-Fn-F8 saat VoiceOver menyala), klik Verbositas, lalu klik Teks.
Buka Utilitas VoiceOver untuk saya
Mengunduh petunjuk ini dalam Format Siap Braille: BRF (bahasa Inggris)