
Tinjauan keamanan layanan
Apple telah membangun rangkaian layanan yang kuat untuk membantu pengguna mengoptimalkan lebih banyak utilitas dan produktivitas dari perangkat mereka. Layanan ini menyediakan kemampuan yang andal untuk penyimpanan awan, penyelarasan, penyimpanan kata sandi, pengesahan, pembayaran, pesan, komunikasi, dan lainnya, serta melindungi privasi pengguna dan keamanan datanya.
Bab ini mencakup teknologi keamanan yang digunakan di iCloud, Masuk dengan Apple, Apple Pay, iMessage, Apple Messages for Business, FaceTime, Lacak, dan Berkelanjutan.
Catatan: Tidak semua layanan dan konten Apple tersedia di semua negara atau wilayah.