Menggunakan 3D Touch untuk pratinjau dan pintasan di iPhone
3D Touch memberikan Anda cara lain untuk berinteraksi dengan iPhone. Di model yang didukung, tekan layar untuk melihat pratinjau, mengakses pintasan yang berguna, dan lainnya.

Menggunakan 3D Touch untuk pratinjau dan pintasan
Di layar Utama, tekan ikon app untuk membuka menu tindakan cepat.
Buka Pusat Kontrol, tekan (atau sentuh dan tahan) Senter, lalu seret penggeser untuk menyesuaikan kecerahan.
Di layar Terkunci, tekan pemberitahuan untuk memberikan respons.
Saat mengetik, Anda dapat mengubah papan ketik Anda menjadi trackpad.
Di Catatan, tekan saat Anda menggambar di Catatan untuk membuat garis lebih gelap.
Di Foto, tekan gambar untuk mengintipnya, lalu gesek ke atas untuk membagi atau menyalinnya; tekan sedikit lebih dalam untuk membuka gambar dalam layar penuh.
Di Mail, tekan pesan di daftar kotak mail untuk mengintip konten pesan, lalu gesek ke atas untuk melihat daftar tindakan. Atau tekan sedikit lebih dalam untuk membuka pesan.
Mengubah sensitivitas 3D Touch
Buka Pengaturan
> Umum > Aksesibilitas > 3D Touch.
Seret penggeser untuk memilih Lembut, Sedang, atau Kuat.