Menggunakan fitur aksesibilitas dengan Siri di iPhone
Siri sering kali menjadi cara termudah untuk mulai menggunakan fitur aksesibilitas dengan iPhone. Dengan Siri, Anda dapat membuka app, menyalakan atau mematikan banyak pengaturan, atau menggunakan Siri untuk hasil terbaik—yang bertindak sebagai asisten pribadi pintar Anda.
Minta Siri. Ucapkan sesuatu seperti: “Turn on VoiceOver” atau “Turn off VoiceOver.” Pelajari cara meminta Siri.
Siri mengetahui saat VoiceOver menyala, jadi sering kali kembali membacakan informasi lainnya untuk Anda dari yang muncul pada layar. Anda juga dapat menggunakan VoiceOver untuk membaca apa yang ditampilkan Siri pada layar.
Mengetik alih-alih berbicara dengan Siri
Buka Pengaturan
> Umum > Aksesibilitas > Siri, lalu nyalakan Ketik ke Siri.
Untuk membuat permintaan, panggil Siri, lalu berinteraksi dengan Siri menggunakan papan ketik dan bidang teks.
Alih-alih menggunakan Siri, Anda dapat menggunakan Kontrol Suara untuk melakukan panggilan dan mengontrol pemutaran musik. Misalnya, Anda mungkin ingin menggunakan Kontrol Suara jika tidak dapat menggunakan Siri karena tidak terhubung ke Internet. Lihat Menggunakan Kontrol Suara alih-alih Siri di iPhone.