OFFSET
Fungsi OFFSET menghasilkan larik sel yang merupakan jumlah baris dan kolom tertentu dari sel basis tertentu.
OFFSET(base, row-offset, column-offset, rows, columns)
basis: Rujukan sel dari sel yang menjadi sumber pengukuran ofset.
row-offset: Jumlah baris dari sel basis ke sel target. row-offset adalah nilai angka. 0 berarti sel target ada pada baris yang sama dengan sel basis. Angka negatif berarti target ada pada baris di atas basis.
column-offset: Jumlah kolom dari sel basis ke sel target. column-offset adalah nilai angka. 0 berarti sel target ada pada kolom yang sama dengan sel basis. Angka negatif berarti target ada pada kolom di kiri basis.
rows: Nilai angka opsional yang menentukan jumlah baris yang akan dihasilkan, dimulai dengan lokasi ofset.
columns: Nilai angka opsional yang menentukan jumlah kolom yang akan dihasilkan, dimulai dengan lokasi ofset.
Contoh |
---|
Anggap Anda memasukkan 1 di sel D7, 2 di sel D8, 3 di sel D9, 4 di sel E7, 5 di sel E8, dan 6 di sel E9. =OFFSET(D7; 0; 0; 3; 1) yang dimasukkan di sel B6 menghasilkan kesalahan, karena 3 baris dan 1 kolom yang dihasilkan (kumpulan D7:D9) tidak berpotongan dengan B6 (tidak berpotongan). =OFFSET(D7; 0; 0; 3; 1) yang dimasukkan di sel D4 menghasilkan kesalahan, karena 3 baris dan 1 kolom yang dihasilkan (kumpulan D7:D9) tidak berpotongan dengan D4 (tidak berpotongan). =OFFSET(D7; 0; 0; 3; 1) yang dimasukkan di sel B8 menghasilkan 2, karena 3 baris dan 1 kolom yang dihasilkan (kumpulan D7:D9) memiliki perpotongan tunggal dengan B8 (sel D8 yang berisi 2). =OFFSET(D7:D9; 0; 1; 3; 1) yang dimasukkan pada sel B7 menghasilkan 4, karena 3 baris dan 1 kolom yang dihasilkan (kumpulan E7:E9) memiliki perpotongan tunggal dengan B7 (sel E7, yang berisi 4). Contoh berikut tidak menggunakan asumsi isi sel yang didiskusikan pada contoh sebelumnya. =OFFSET(A1; 5; 5) menghasilkan nilai di sel F6, karena ini adalah kolom lima sel di kanan dan lima baris di bawah sel A1. =OFFSET(G13; 0; -1) menghasilkan nilai pada sel di kiri G13, nilai di F13. =SUM(OFFSET(A7; 2; 3; 5; 5)) menghasilkan jumlah nilai di sel D9 sampai H13, lima baris dan lima kolom yang mengawali dua baris di kanan dan lima kolom di bawah sel A7. =SUM(OFFSET(INDIRECT(A1); 0; 0; A2; A3)) menghasilkan jumlah nomor baris dan kolom yang ditetapkan di A2 dan A3, secara berurutan, dimulai dari sel basis yang ditetapkan di A1. |