Glosarium untuk iTunes di Mac
Istilah | Definisi | ||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
AAC | Pengodean Audio Lanjutan (disebut juga MPEG-4); cara standar untuk peringkasan dan pengodean audio digital. File AAC dapat diputar menggunakan iPod, iPhone, iPad, dan app yang mendukung QuickTime. File AAC yang dikodekan memiliki kualitas lebih baik dari CD audio dan bersuara sama bagus dengan atau lebih bagus dari file MP3 yang dikodekan pada laju bit yang sama atau lebih tinggi. Misal, file AAC 128 kbps akan terdengar sama bagusnya atau lebih bagus dari file MP3 160 kbps. Karena laju bitnya lebih rendah, file AAC juga akan lebih kecil dari file MP3. File AAC memungkinkan Anda menyimpan sebanyak mungkin musik di hard disk atau perangkat Anda. Pada pengaturan Kualitas Tinggi, file AAC menggunakan sekitar 1 MB dari ruang disk per menit. | ||||||||||
acak | Memutar musik atau video dalam urutan acak. | ||||||||||
AIFF | Format File Audio Bergerak; format yang tidak diringkas dan lossless untuk audio digital. Gunakan file AIFF untuk membakar CD audio berkualitas tinggi dari lagu yang diimpor. File AIFF menggunakan sekitar 10 MB dari ruang disk per menit. | ||||||||||
AirPlay | Fitur yang memungkinkan Anda memutar musik dari perpustakaan iTunes di beberapa speaker, Apple TV, atau perangkat dengan AirPlay yang diaktifkan yang terhubung ke jaringan Wi-Fi yang sama. | ||||||||||
AirPods | AirPods adalah headphone nirkabel yang Anda gunakan dengan semua perangkat Anda. | ||||||||||
App Store | Bagian dari iTunes Store, tempat Anda dapat mengunduh app untuk iPod touch, iPhone, atau iPad. Lihat artikel Dukungan Apple Mengunduh ulang app, musik, film, acara TV, dan buku dari App Store, iTunes Store, dan Apple Books. | ||||||||||
Apple ID | Akun yang Anda perlukan untuk mengunduh item dari iTunes Store, menggunakan Genius, atau berlangganan Apple Music. Jika Anda pernah membeli item dari situs web Apple atau menggunakan Foto iCloud di app Foto, atau memiliki akun iCloud, berarti Anda memiliki ID Apple. Jika Anda tidak memiliki ID Apple, Anda dapat mengaturnya menggunakan iTunes. | ||||||||||
Apple Lossless | Metode yang dikembangkan oleh Apple untuk membuat file musik digital. File Apple Lossless dapat diputar menggunakan app yang mendukung QuickTime, iPhone, iPad, dan beberapa model iPod. Gunakan Apple Lossless untuk mendengarkan lagu di sistem bunyi berkualitas audiofil tanpa kehilangan kualitas, dan untuk membakar CD audio berkualitas tinggi dari lagu yang diimpor. File Apple Lossless menggunakan sekitar 5 MB dari ruang disk per menit. | ||||||||||
Apple TV | Perangkat untuk memutar konten yang diunduh dari iTunes Store atau dari perpustakaan iTunes pada sistem bioskop rumah Anda. | ||||||||||
bakar | Untuk merekam lagu ke dalam CD atau DVD. | ||||||||||
batalkan pengesahan | Mencegah komputer yang disahkan memutar pembelian iTunes Store. Anda harus melakukan ini sebelum memberikan atau menjual komputer Anda. | ||||||||||
Berbagi Rumah | Cara berbagi dan mengimpor item dari hingga lima perpustakaan iTunes di komputer lain di jaringan rumah Anda. Untuk menggunakan Berbagi Rumah, Anda harus memiliki ID Apple, dan semua komputer di jaringan Berbagi Rumah harus disahkan untuk memutar pembelian yang dibuat menggunakan ID Apple. | ||||||||||
Bersih | Label yang diterbitkan oleh Asosiasi Industri Rekaman Amerika Serikat untuk mengidentifikasi versi yang diedit dari rekaman eksplisit. | ||||||||||
buku audio | Program lisan yang direkam, seperti buku yang dibaca lantang. Anda dapat membeli dan mengunduh buku audio dari iTunes Store dan situs web Audible. | ||||||||||
Campuran Genius | Daftar putar yang sedang diputar dalam genre tertentu—seperti stasiun radio bebas iklan yang memutar lagu favorit Anda—yang dibuat oleh iTunes dari musik di perpustakaan Anda. iTunes dapat membuat hingga 12 Campuran Genius. | ||||||||||
Daftar Keinginan | Daftar online item iTunes Store yang berencana Anda beli. Anda dapat mempratinjau dan membeli item secara langsung dari daftar keinginan. Untuk melihat daftar keinginan Anda, pilih Akun > Daftar Keinginan. Jika Anda tidak melihat Daftar Keinginan, klik Masuk. | ||||||||||
daftar putar | Kumpulan lagu atau media lainnya (video dan podcast) yang disusun dalam urutan khusus. | ||||||||||
Daftar Putar Cerdas | Daftar putar yang Anda tetapkan aturan (misal, lagu dari artis tertentu); saat Anda menambahkan lagu ke perpustakaan Anda yang sesuai dengan aturan Anda, iTunes secara otomatis menambahkan lagu ke Daftar Putar Cerdas. | ||||||||||
Daftar Putar Genius | Daftar putar yang dibuat oleh iTunes dari lagu yang cocok dengan lagu yang Anda tetapkan. | ||||||||||
Database media Gracenote | Teknologi pengenalan musik yang berisi informasi mengenai CD audio. iTunes menggunakan data Gracenote untuk menampilkan nama CD, judul lagu, dan sebagainya. | ||||||||||
Eksplisit | Sebuah label—dikeluarkan oleh produser—yang memperingatkan konsumen bahwa konten mungkin tidak sesuai untuk anak-anak. Lihat "Bersih." | ||||||||||
ekualiser | Serangkaian kontrol untuk mengubah frekuensi bunyi (misal, menaikkan bass di lagu rock) untuk mengakomodasi speaker, selera pribadi, dan faktor lainnya. | ||||||||||
File Perpustakaan iTunes | Database konten perpustakaan Anda. Jika Anda memindahkan atau menghapus file, iTunes membuat file baru saat lain kali Anda membuka iTunes, tetapi tidak berisi daftar putar, penilaian lagu, komentar, dan informasi lain yang Anda buat. | ||||||||||
format pengodean | Jenis format yang digunakan untuk membuat file digital. Format pengodean audio meliputi AAC, Apple Lossless, MP3, dan lainnya. Format video meliputi MPEG-4, H.124, dan lainnya. | ||||||||||
Genius | Fitur yang memungkinkan Anda menemukan musik baru—di perpustakaan Anda dan di iTunes Store—yang terkait dengan musik yang sudah ada di perpustakaan Anda. | ||||||||||
HomePod | HomePod adalah speaker untuk rumah Anda yang dapat dikontrol dengan Siri untuk memutar musik dari katalog Apple Music. | ||||||||||
iCloud | iCloud menyimpan musik, foto, app, kontak, kalender, dan lainnya, serta mengirimnya secara nirkabel ke semua perangkat iOS dan komputer Anda. iCloud terintegrasi dengan mulus dengan app Anda, sehingga semuanya berlangsung secara otomatis. Untuk mendapatkan akun iCloud gratis, buka iCloud.com. | ||||||||||
iTunes Extras | Pengalaman unik yang menghadirkan wawancara eksklusif, video, foto, dan banyak lagi. Tersedia dengan pembelian film pilihan di iTunes Store. | ||||||||||
iTunes Match | Metode berlangganan tahunan yang menyimpan semua musik Anda dengan aman di iCloud—bahkan lagu yang diimpor dari sumber lain dan tidak dibeli di iTunes Store—dan menjadikannya tersedia pada hingga 10 perangkat dan komputer Anda. Untuk menggunakan iTunes Match, pastikan Anda menyalakan Perpustakaan Musik iCloud di semua komputer dan perangkat tempat Anda ingin menggunakannya. Jika Anda berlangganan Apple Music, Anda tidak perlu berlangganan iTunes Match kecuali Anda perlu mengakses musik di Apple TV (generasi ke-2 atau ke-3). | ||||||||||
iTunes Plus | Lagu dan video musik, tersedia dari iTunes Store, yang dikodekan dalam format AAC 256 kbps berkualitas tinggi. Tidak ada batas pembakaran di item iTunes Plus, dan item bebas dari batasan DRM (Manajemen Hak Digital). Konten iTunes Plus dapat diputar di iPod, iPhone, iPad, Apple TV, HomePod, semua komputer Mac dan Windows, dan banyak pemutar musik digital lainnya. | ||||||||||
iTunes Store | Toko online, dapat diakses melalui iTunes, tempat Anda dapat membeli musik dan video, menyewa film, mengunduh podcast gratis, dan banyak lagi. | ||||||||||
Keluarga Berbagi | Fitur yang memungkinkan hingga enam anggota keluarga untuk mengunduh pembelian iTunes Store satu sama lain ke komputer dan perangkat masing-masing. | ||||||||||
mengeluarkan | Untuk mengeluarkan disk (CD atau DVD) dari drive disk, atau untuk menghapus iPod, iPhone, atau iPad dari daftar perangkat di jendela iTunes. Untuk mengeluarkan disk atau perangkat, klik tombol Keluarkan di samping item. | ||||||||||
mengimpor | Untuk menambahkan musik, video, dan media lain ke perpustakaan iTunes Anda. | ||||||||||
mentransfer | Di iTunes, untuk memindahkan film sewaan dari satu lokasi ke lokasi lain, seperti dari perpustakaan iTunes di komputer ke iPod, iPhone, atau iPad. | ||||||||||
MP3 | Format audio yang umum digunakan untuk pemutar audio digital. MP3 dapat diputar menggunakan komputer dan sebagian besar pemutar musik, yang meliputi iPod, iPhone, dan iPad. File MP3 menggunakan sekitar 1 MB dari ruang disk per menit. | ||||||||||
Multi-Pass | Pilihan untuk membeli acara TV dari iTunes Store. Dirancang untuk acara yang tidak memiliki "musim" tradisional (acara berita, misalnya), Multi-Pass membeli sejumlah episode. | ||||||||||
nada dering | Bunyi yang dibuat oleh telepon seluler saat seseorang menelepon. Lihat artikel Dukungan Apple Menggunakan nada dan nada dering dengan iPhone, iPad, atau iPod touch Anda. | ||||||||||
Pass Musim | Pilihan untuk membeli acara TV dari iTunes Store. Dengan Pass Musim, semua episode yang saat ini tersedia diunduh ke iTunes di komputer Anda. Saat episode baru tersedia, Anda diberi tahu dan acaranya diunduh. Jika Anda tidak terhubung ke Internet, episodenya disimpan ke dalam antrean unduhan iTunes Store Anda, dan Anda dapat mengunduhnya saat nanti online. | ||||||||||
Pemeriksaan Bunyi | Pengaturan di preferensi iTunes yang secara otomatis menyesuaikan lagu untuk diputar di level volume yang sama. | ||||||||||
pengawasan orang tua | Pilihan yang memungkinkan administrator komputer untuk membatasi akses ke fitur. Di preferensi Pembatasan di iTunes, misalnya, Anda dapat mencegah seseorang mengakses iTunes Store. | ||||||||||
Perangkat lunak iOS | Perangkat lunak sistem operasi bergerak yang digunakan oleh iPhone, iPod touch, dan iPad. | ||||||||||
perpustakaan bersama | Perpustakaan iTunes (atau bagian dari perpustakaan) yang diatur agar orang lain di jaringan dapat memutar file media perpustakaan di komputer mereka sendiri. | ||||||||||
Perpustakaan iTunes | Koleksi musik, video, dan media lainnya yang telah Anda impor ke dalam iTunes. Untuk melihat konten perpustakaan iTunes Anda, pilih jenis media dari menu pop-up di kiri atas. | ||||||||||
Perpustakaan Musik iCloud | Jika Anda berlangganan Apple Music atau iTunes Match, musik Anda akan disimpan di Perpustakaan Musik iCloud. Anda dapat mengakses musik Anda kapan pun, di mana pun Anda terhubung ke Internet. Item di Perpustakaan Musik iCloud Anda muncul di iTunes, beserta koleksi musik Anda lainnya. | ||||||||||
podcast | Acara bergaya radio atau TV yang dapat Anda unduh gratis dari Internet dari iTunes Store, dan dari berbagai situs web lain. Beberapa podcast adalah episode terpisah; beberapa lainnya adalah seri. | ||||||||||
QuickTime | Perangkat lunak multimedia dari Apple yang menangani video, bunyi, teks, animasi, musik, dan beberapa jenis gambar yang tersedia untuk komputer Mac dan PC. | ||||||||||
rip | Mentransfer lagu dari CD ke hard disk. | ||||||||||
sahkan | Untuk mengizinkan komputer memutar pembelian iTunes Store. Anda dapat mengesahkan hingga lima komputer dalam satu waktu. Catatan: Komputer dapat memutar lagu iTunes Plus tanpa pengesahan. Anda juga dapat mengesahkan komputer untuk memutar pembelian situs web Audible Anda. | ||||||||||
samarkan | Untuk mulai memutar lagu berikutnya saat lagu sebelumnya masih diputar. | ||||||||||
selaraskan | Memperbarui iPod, iPhone, iPad, atau Apple TV agar berisi beberapa atau semua file musik, video, dan file lain di perpustakaan iTunes Anda. Kependekan dari menyelaraskan. | ||||||||||
Situs web Audible | Situs web (audible.com) yang menjual buku audio dan program lisan lainnya. Item yang dibeli dari situs web Audible dapat diunduh ke iTunes, dan dapat diputar di komputer, iPod, iPhone, atau iPad Anda. | ||||||||||
stream | Untuk memutar media di satu perangkat saat file media disimpan di perangkat lain. Misal, beberapa situs web melakukan stream film yang dapat Anda tonton di komputer Anda, meskipun file film yang sebenarnya tidak pernah disimpan di komputer Anda. Anda dapat melakukan stream item dari perpustakaan iTunes ke TV Anda menggunakan Apple TV. | ||||||||||
unduh | Untuk mentransfer file dari satu komputer atau sistem ke komputer atau sistem lain; misal, Anda dapat mengunduh musik dari iTunes Store ke komputer Anda. | ||||||||||
visualisator | Program yang menampilkan efek visual di jendela iTunes. | ||||||||||
WAV | Waveform; format audio digital yang umum digunakan dengan Microsoft Windows dan komputer tanpa perangkat lunak MP3. File WAV menggunakan sekitar 10 MB dari ruang disk per menit. |