Membaca tulisan di News di iPhone
Anda dapat membaca dan membagikan tulisan di app News di iPhone.

Membaca tulisan
Ketuk tulisan untuk membacanya. Saat melihat tulisan, Anda memiliki pilihan ini:
Membaca tulisan selanjutnya: Ketuk
di kanan bawah layar atau gesek ke kiri.
Membaca tulisan sebelumnya: Ketuk
di kanan bawah layar atau gesek ke kanan.
Kembali ke daftar tulisan: Gesek dari tepi kiri.
Memberi tahu News tulisan yang Anda pilih: Saat melihat tulisan yang bukan bagian dari terbitan News+, ketuk
atau
di bagian bawah tulisan. Umpan balik Anda diambil untuk rekomendasi di masa mendatang.
Jika Anda membaca tulisan di terbitan News+, ketuk
, lalu ketuk Suggest More Like This atau Suggest Less Like This.
Mengubah ukuran teks: Ketuk
, lalu ketuk huruf yang lebih kecil atau lebih besar untuk mengubah ukuran teks di tulisan tersebut dan semua tulisan lainnya di saluran. (Tidak tersedia di semua saluran.)
Membagikan tulisan: Ketuk
, lalu pilih opsi berbagi, seperti Pesan atau Mail.
Melaporkan masalah: Jika Anda meyakini bahwa tulisan yang sedang dilihat diberikan label yang salah, tidak pantas, ofensif, atau tidak ditampilkan dengan benar, ketuk
, gesek ke atas, lalu ketuk Report a Concern.
Di terbitan Apple News+ dalam format PDF, pilihan Suggest More Like This, Suggest Less Like This, Save Story, dan Report a Concern tidak tersedia. Lihat Menelusuri dan membaca tulisan serta terbitan Apple News+ di iPhone.
Tulisan web yang disuguhkan melalui umpan RSS menampilkan pratinjau. Untuk melihat tulisan RSS selengkapnya, gesek ke atas. Untuk selalu melihat tulisan selengkapnya, buka Pengaturan , ketuk News, lalu matikan Show Story Previews.