Melacak siklus menstruasi Anda di iPhone
Di app Kesehatan , lacak siklus menstruasi Anda untuk mendapatkan prediksi haid dan masa subur.
Memulai dengan pelacakan siklus
Ketuk Telusuri di kanan bawah, lalu ketuk Pelacakan Siklus.
Ketuk Mulai, lalu ikuti instruksi pada layar.
Untuk membantu meningkatkan prediksi untuk haid dan masa subur Anda, masukkan informasi yang diminta mengenai haid terakhir Anda.
Mencatat informasi siklus Anda
Ketuk Telusuri di kanan bawah, lalu ketuk Pelacakan Siklus.
Lakukan salah satu hal berikut:
Mencatat hari haid: Ketuk hari di garis waktu di bagian atas layar. Untuk mencatat tingkat pendarahan untuk hari tersebut, ketuk Datang Bulan di bawah Log Siklus, lalu pilih opsi.
Atau ketuk Tambah Datang Bulan di kanan atas, lalu pilih hari dari kalender bulanan.
Hari yang dicatat ditandai di garis waktu dengan lingkaran merah solid. Untuk menghapus hari yang dicatat, ketuk hari.
Mencatat gejala: Seret garis waktu di bagian atas untuk melihat hari, ketuk Gejala, lalu pilih semua yang berlaku. Setelah selesai, ketuk Selesai. Hari dengan gejala diwakili dengan titik ungu.
Mencatat flek: Seret garis waktu untuk memilih hari, ketuk Flek, pilih Mengalami Flek, lalu ketuk Selesai.
Untuk menambahkan kategori tambahan, seperti hasil tes ovulasi dan suhu tubuh basal, ketuk Pilihan, lalu pilih kategori.

Melihat garis waktu siklus
Ketuk Telusuri di kanan bawah, lalu ketuk Pelacakan Siklus.
Informasi garis waktu ditampilkan dalam format berikut:
Lingkaran merah solid: Hari yang Anda catat untuk haid.
Titik ungu: Hari yang Anda catat untuk mendapatkan gejala.
Lingkaran merah muda: Prediksi haid Anda.
Untuk menyembunyikan atau menampilkan hari haid yang diprediksi, ketuk Pilihan, lalu matikan atau nyalakan Prediksi Datang Bulan.
Hari biru muda: Prediksi kemungkinan masa subur Anda. Prediksi masa subur tidak boleh digunakan sebagai bentuk dari kontrol kelahiran.
Untuk menampilkan atau menyembunyikan prediksi masa subur, ketuk Pilihan, lalu nyalakan atau matikan Prediksi Kesuburan.
Untuk memilih hari yang berbeda, seret garis waktu. Data yang Anda catat untuk hari yang dipilih muncul di bawah Log Siklus.
Mengubah pemberitahuan haid dan kesuburan serta pilihan pelacakan siklus lainnya
Ketuk Telusuri di kanan bawah, lalu ketuk Pelacakan Siklus.
Gulir ke bawah, lalu ketuk Pilihan.
Untuk menyalakan atau mematikan pilihan, ketuk pilihan.
Melihat riwayat siklus dan statistik Anda
Ketuk Telusuri di kanan bawah, lalu ketuk Pelacakan Siklus.
Gulir ke bawah untuk melihat garis waktu dari tiga haid terbaru Anda; gulir lebih jauh untuk melihat statistik terkait.
Untuk melihat detail lainnya dan informasi yang lebih lama untuk Riwayat Siklus atau Statistik, ketuk
di bagian layar tersebut.
Untuk hanya menemukan hari yang cocok dengan gejala atau tingkat pendarahan tertentu di Riwayat Siklus, ketuk Filter di kanan atas, pilih opsi, lalu ketuk Selesai.