Menjadikan kata sandi Anda tersedia di semua perangkat Anda dengan iPad dan Rantai Kunci iCloud
Gunakan Rantai Kunci iCloud untuk menjaga kata sandi situs web dan app Anda, informasi kartu kredit, informasi jaringan Wi-Fi, serta informasi akun lainnya terus diperbarui di semua perangkat dan komputer Mac Anda yang disetujui. (iOS 7, iPadOS 13, OS X 10.9, atau lebih baru diperlukan.) Rantai Kunci iCloud diamankan dengan enkripsi AES 256 bit selama penyimpanan dan transmisi, dan datanya tidak dapat dibaca oleh Apple.
Rantai Kunci iCloud juga tetap dapat memperbarui akun yang Anda gunakan di Mail, Kontak, Kalender, dan Pesan di semua perangkat iPhone, iPad, dan iPod touch, dan komputer Mac Anda.
Mengatur Rantai Kunci iCloud
Jika Anda tidak menyalakan Rantai Kunci iCloud saat pertama kali mengatur iPad Anda, buka Pengaturan > [nama Anda] > iCloud > Rantai Kunci, nyalakan Rantai Kunci iCloud, lalu ikuti instruksi pada layar.
Saat Anda mengatur Rantai Kunci iCloud, Anda membuat Kode Keamanan iCloud, yang dapat Anda gunakan untuk mengesahkan perangkat tambahan yang menggunakan Rantai Kunci iCloud. Kode Keamanan iCloud juga digunakan untuk verifikasi, sehingga Anda dapat menjalankan tindakan Rantai Kunci iCloud lainnya, seperti memulihkan Rantai Kunci iCloud jika Anda kehilangan semua perangkat Anda.
Mengatur Rantai Kunci iCloud di perangkat tambahan
Saat Anda menyalakan Rantai Kunci iCloud di perangkat tambahan, perangkat Anda lainnya yang menggunakan Rantai Kunci iCloud akan menerima pemberitahuan yang meminta persetujuan Anda atas perangkat tambahan.
Di salah satu perangkat Anda lainnya, setujui perangkat tambahan tersebut. Rantai Kunci iCloud Anda akan memulai pembaruan secara otomatis di perangkat tambahan.
Untuk menyetujui Rantai Kunci iCloud saat Anda tidak memiliki akses ke perangkat Anda lainnya, ikuti instruksi pada layar untuk menggunakan Kode Keamanan iCloud Anda.
Mengatur ulang atau membuat Kode Keamanan iCloud
Jika Anda terlalu sering salah memasukkan Kode Keamanan iCloud saat menggunakan Rantai Kunci iCloud, Rantai Kunci iCloud Anda akan dinonaktifkan pada perangkat tersebut, dan rantai kunci Anda di iCloud akan dihapus.
Untuk mengatur ulang atau membuat Kode Keamanan iCloud yang baru, lihat artikel Dukungan Apple Jika Anda terlalu sering salah memasukkan Kode Keamanan iCloud Anda.
Untuk mempelajari lebih lanjut mengenai Rantai Kunci iCloud, lihat artikel Dukungan Apple Mengatur Rantai Kunci iCloud.