Meminta akses ke akun Apple sebagai Kontak Pewaris

Jika orang yang menambahkan Anda sebagai Kontak Pewaris meninggal dunia, pelajari cara meminta akses ke data yang disimpan di akun Apple miliknya.

Mengenai Kontak Pewaris

Mulai dari iOS 15.2, iPadOS 15.2, dan macOS 12.1, pengguna Apple dapat menambahkan Kontak Pewaris untuk ID Apple mereka. Menambahkan Kontak Pewaris adalah cara yang paling mudah dan aman untuk memberi akses kepada seseorang yang mereka percayai, ke data yang disimpan di akun Apple mereka setelah mereka meninggal dunia. Data tersebut meliputi foto, pesan, catatan, file, app yang mereka unduh, cadangan perangkat, dan lainnya. Informasi tertentu, seperti film, musik, buku, atau langganan yang mereka beli dengan ID Apple mereka serta data yang tersimpan di Rantai Kunci, seperti informasi pembayaran, kata sandi, dan kode sandi, tidak dapat diakses oleh Kontak Pewaris. Pelajari lebih lanjut tentang data yang tersedia untuk Kontak Pewaris.

Anda tidak harus memiliki ID Apple atau perangkat Apple agar dapat ditambahkan sebagai Kontak Pewaris, tetapi Anda harus berusia di atas 13 tahun (usia dapat berbeda-beda menurut negara atau wilayah) untuk meminta akses ke akun setelah seseorang meninggal dunia.

Untuk meminta akses sebagai Kontak Pewaris, Anda harus memiliki:

  • Kunci akses yang dibuat oleh orang yang menambahkan Anda ketika mereka memilih Anda sebagai Kontak Pewaris

  • Surat keterangan kematian orang yang menambahkan Anda*

Apple meninjau permintaan akses dari Kontak Pewaris dan menyetujui akses ke data milik orang yang telah meninggal dunia hanya setelah memverifikasi informasi ini. Setelah permintaan Anda disetujui, Anda akan menerima ID Apple khusus kontak pewaris untuk mengakses data akun. ID Apple asli pemegang akun tidak lagi berfungsi, dan Kunci Aktivasi akan dihapus di perangkat apa pun yang menggunakan ID Apple mereka.

Anda akan dapat mengakses akun pewaris untuk waktu yang terbatas, yaitu tiga tahun sejak permintaan akun pewaris pertama kali disetujui. Setelah jangka waktu tersebut, akun pewaris akan dihapus secara permanen. Harap diketahui bahwa jika orang yang telah meninggal dunia tersebut menambahkan lebih dari satu Kontak Pewaris, kontak lain juga dapat mengakses akun pewaris dan mengambil keputusan tentang data akun, termasuk menghapusnya secara permanen.

Untuk menambahkan Kontak Pewaris, menyimpan kunci akses Kontak Pewaris, atau membuat permintaan Kontak Pewaris di perangkat, Anda memerlukan perangkat dengan iOS 15.2, iPadOS 15.2, atau macOS 12.1 atau versi lebih baru.

Ketika Anda ditambahkan sebagai Kontak Pewaris

Ketika seseorang menambahkan Anda sebagai Kontak Pewaris, mereka membuat kunci akses untuk dibagikan dengan Anda. Pastikan Anda menyimpan kunci akses ini di tempat yang aman karena Anda harus menggunakannya untuk meminta akses sebagai Kontak Pewaris setelah mereka meninggal.

  • Jika perangkat Apple Anda menjalankan iOS 15.2, iPadOS 15.2, atau macOS 12.1 atau versi lebih baru, dan seseorang di grup Keluarga Berbagi menambahkan Anda sebagai Kontak Pewaris atau Anda menerima permintaan Kontak Pewaris, kunci akses disimpan secara otomatis di pengaturan ID Apple di perangkat Anda.

  • Jika perangkat Apple Anda memiliki versi perangkat lunak yang lebih lawas dan Anda menerima pemberitahuan Kontak Pewaris, Anda harus memperbarui ke iOS 15.2, iPadOS 15.2, atau macOS 12.1 atau versi lebih baru agar dapat menyimpan kunci akses di pengaturan ID Apple Anda.

  • Jika Anda tidak memiliki perangkat Apple atau tidak dapat memperbarui perangkat Apple, Anda dapat meminta orang yang menambahkan Anda tersebut untuk mengirimkan kunci akses melalui email atau teks, atau mereka dapat mencetak salinan fisik untuk Anda.

  • Dalam keadaan tertentu, seseorang mungkin menambahkan Anda sebagai Kontak Pewaris, tetapi memilih untuk menyimpan salinan kunci akses Anda bersama dengan dokumen perencanaan warisan mereka. Dalam hal ini, Anda mungkin tidak menerima kunci akses hingga setelah mereka meninggal.

Ketika Anda menerima kunci akses, sebaiknya simpan salinan tambahan di tempat yang aman, sehingga Anda dapat dengan mudah menemukannya di kemudian hari.

Jika seseorang menambahkan Anda sebagai Kontak Pewaris, dan Anda memilih untuk menolaknya, Anda dapat membicarakannya dengan mereka, atau jangan gunakan kunci akses setelah mereka meninggal. Jika informasi Kontak Pewaris disimpan di pengaturan ID Apple, Anda dapat menghapus diri Anda sendiri sebagai Kontak Pewaris—ini juga akan menghapus kunci akses—kapan saja.

Menemukan lokasi kunci akses Kontak Pewaris Anda

Jika kunci akses Kontak Pewaris Anda disimpan di perangkat Apple*, Anda dapat menemukannya dengan mudah di pengaturan ID Apple. Jika orang yang menambahkan Anda memberikan salinan kunci akses ini, atau mengirimkannya kepada Anda dengan cara lain, Anda perlu mencarinya di file Anda.

Jika kunci akses Anda disimpan di pengaturan ID Apple

Di iPhone, iPad, atau iPod touch:

  1. Buka Pengaturan, lalu ketuk nama Anda.

  2. Ketuk Masuk & Keamanan > Kontak Pewaris.

  3. Ketuk nama orang tersebut untuk melihat pilihan lainnya, termasuk melihat kunci akses atau mengajukan permintaan akses.

Di Mac:

  1. Pilih menu Apple  > Pengaturan Sistem (atau Preferensi Sistem), lalu klik nama (atau ID Apple) Anda.

  2. Klik Masuk & Keamanan.

  3. Klik Kelola di sebelah pengaturan Kontak Pewaris.

  4. Klik Detail di sebelah nama orang tersebut untuk melihat pilihan lainnya, termasuk melihat kunci akses atau mengajukan permintaan akses.

Jika kunci akses Anda disimpan sebagai dokumen

Jika ada orang yang menambahkan Anda sebagai Kontak Pewaris dan memberi Anda salinan kunci akses, Anda perlu menemukan kunci akses tersebut di file Anda. Mereka bisa saja mengirimkannya kepada Anda melalui email atau teks, atau mereka dapat mencetaknya dan memberikan salinan fisik kepada Anda. Bisa jadi mereka menyimpan salinan kunci akses Anda bersama dokumen perencanaan warisan mereka, dan Anda akan menerimanya setelah mereka meninggal dunia.

Jika Anda tidak dapat menemukan atau tidak memiliki kunci akses

Untuk melindungi privasi dan keamanan pemegang akun ID Apple, Apple tidak dapat mengakses atau mengganti kunci akses yang hilang atau lupa disimpan di mana. Jika Anda tidak dapat menemukan kunci akses Kontak Pewaris atau tidak memilikinya, pelajari pilihan lain untuk meminta akses ke akun Apple milik anggota keluarga yang telah meninggal.

Cara meminta akses sebagai Kontak Pewaris

Jika seseorang yang menambahkan Anda sebagai Kontak Pewaris meninggal dunia, Anda dapat meminta akses langsung di perangkat Apple yang menjalankan perangkat lunak terbaru*, atau di web.

Sebelum memulai, pastikan Anda memiliki:

  • Kunci akses yang dibuat oleh orang yang menambahkan Anda ketika mereka menambahkan Anda sebagai Kontak Pewaris

  • Surat keterangan kematian orang yang menambahkan Anda*

Simpan kunci akses Anda di tempat yang aman karena Anda akan membutuhkannya lagi untuk masuk ke ID Apple kontak pewaris setelah permintaan Anda disetujui.

Apple mengirimkan email kepada Anda yang mengonfirmasi bahwa kami telah menerima permintaan Anda. Demi keamanan, kami juga mengirimkan email ke ID Apple yang Anda minta untuk diakses. Apple meninjau dan memverifikasi setiap permintaan dan akan memberi tahu Anda melalui email ketika peninjauan selesai atau jika diperlukan informasi lebih lanjut.

Surat keterangan kematian dapat dilampirkan dalam format file PDF, PNG, TIF, JPEG, atau GIF, dengan resolusi minimal 300 dpi atau 3300 x 2550 piksel. Setiap halaman harus terbentang rata, dapat terbaca sepenuhnya, dan keempat tepi halaman harus terlihat.

Mengajukan permintaan akses di pengaturan ID Apple

Jika kunci akses Anda disimpan di pengaturan ID Apple, Anda dapat mengajukan permintaan langsung dari perangkat Anda.

Di iPhone, iPad, atau iPod touch:

  1. Buka Pengaturan, lalu ketuk nama Anda.

  2. Ketuk Masuk & Keamanan > Kontak Pewaris, lalu ketuk nama orang tersebut.

  3. Ketuk atau klik Minta Akses dan ikuti petunjuk untuk mengunggah surat keterangan kematian.*

Di Mac:

  1. Pilih menu Apple  > Pengaturan Sistem (atau Preferensi Sistem), lalu klik nama (atau ID Apple) Anda.

  2. Klik Masuk & Keamanan.

  3. Klik Kelola di sebelah pengaturan Kontak Pewaris.

  4. Klik Detail di sebelah nama orang tersebut.

  5. Klik Minta Akses dan ikuti petunjuk untuk mengunggah surat keterangan kematian.*

    Layar iPhone yang menampilkan cara meminta akses untuk menjadi Kontak Pewaris

Mengajukan permintaan akses di web

Jika Anda tidak memiliki akses ke perangkat Apple, tetapi Anda memiliki kunci akses dan surat keterangan kematian, Anda dapat mengajukan permintaan akses di web.

  1. Buka Digital Legacy (Warisan Digital) - Request Access (Minta Akses) (https://digital-legacy.apple.com).

  2. Klik “Minta akses” dan masuk dengan ID Apple Anda atau berikan informasi kontak yang diminta.

  3. Ikuti petunjuk di situs web untuk memverifikasi identitas Anda, masukkan kunci akses Anda, dan unggah surat keterangan kematian.

Di halaman Warisan Digital, Anda dapat meminta akses ke akun teman atau anggota keluarga yang telah meninggal. Jika Anda memiliki kunci akses, klik tombol Minta akses berwarna biru. Atau, klik "Saya tidak memiliki kunci akses".

Anda dapat memeriksa status permintaan Anda di Digital Legacy (Warisan Digital) - Manage (Kelola) (https://digital-legacy.apple.com/manage).

Setelah permintaan Kontak Pewaris disetujui

Setelah permintaan Anda diverifikasi dan disetujui, Anda akan menerima email yang berisi detail dan petunjuk lebih lanjut. Email tersebut akan menyertakan ID Apple khusus untuk kontak pewaris akun orang yang menambahkan Anda. Anda akan diminta untuk memasukkan kembali kunci akses dan mengonfirmasi informasi kontak Anda. Kemudian, Anda akan diminta membuat kata sandi dan mengatur autentikasi dua faktor untuk ID Apple kontak pewaris tersebut. Anda dapat mengelola informasi ini di Digital Legacy (Warisan Digital) - Manage (Kelola) (https://digital-legacy.apple.com/manage).

Setelah permintaan Kontak Pewaris Anda disetujui, Anda akan menerima pesan yang memberi tahu bahwa ID Apple kontak pewaris telah dibuat untuk Anda. Anda dapat mencetak atau mengunduh ID Apple Kontak Pewaris ini, atau mengetuk tombol Buat kata sandi berwarna biru.

Mengakses ID Apple kontak pewaris

Setelah membuat kata sandi dan mengatur autentikasi dua faktor, Anda dapat menggunakan ID Apple kontak pewaris untuk masuk ke akun melalui web di iCloud.com atau mengunduh data akun di privacy.apple.com. Atau, Anda dapat menggunakan ID Apple kontak pewaris untuk masuk ke perangkat Apple, sama seperti ID Apple lainnya. Anda juga dapat menggunakan ID Apple kontak pewaris untuk memulihkan cadangan iCloud di perangkat Apple. Anda mungkin diminta memasukkan kunci akses Kontak Pewaris untuk data terenkripsi menyeluruh, seperti data kesehatan, memo suara, dan lainnya.

Pastikan Anda menggunakan ID Apple kontak pewaris untuk masuk, bukan ID Apple pemilik akun asli atau ID Apple pribadi Anda.

Layar Mac yang menampilkan cara mendapatkan akses sebagai Kontak Pewaris

Anda dapat mengakses akun pewaris untuk waktu yang terbatas—yaitu tiga tahun sejak permintaan akun pewaris pertama kali disetujui—yang tercantum dalam email konfirmasi dan akun Anda. Setelah jangka waktu ini, akun pewaris akan dihapus secara permanen. Anda dapat mengunduh konten apa pun yang ingin Anda simpan. Harap diketahui, jika orang yang telah meninggal dunia tersebut menambahkan lebih dari satu Kontak Pewaris untuk akun mereka, kontak lain juga dapat mengakses akun pewaris dan mengambil keputusan tentang data akun, termasuk menghapusnya secara permanen.

Setelah permintaan disetujui, Kunci Aktivasi dihapus dari perangkat yang menggunakan ID Apple asli milik orang terkasih Anda. Perangkat ini harus dipulihkan ke pengaturan pabrik agar dapat digunakan dengan ID Apple lain.

Pelajari lebih lanjut

* Persyaratan dokumentasi mungkin berbeda-beda menurut negara atau wilayah. Misalnya, di Jepang, Anda mungkin memerlukan sertifikat keluarga yang menunjukkan kematian pemilik akun, bukan akta kematian.

Informasi mengenai produk yang tidak diproduksi Apple, atau situs web independen yang tidak dikendalikan atau diuji Apple, diberikan tanpa rekomendasi atau persetujuan. Apple tidak bertanggung jawab atas pemilihan, kinerja, atau penggunaan situs web atau produk pihak ketiga. Apple tidak memberikan pernyataan terkait keakuratan atau keandalan situs web pihak ketiga. Hubungi vendor untuk informasi tambahan.

Tanggal Dipublikasikan: