Mengidentifikasi lagu menggunakan Shazam di Apple Vision Pro
Gunakan app Shazam untuk mengidentifikasi musik yang sedang diputar di Apple Vision Pro di app seperti Apple TV atau untuk mengidentifikasi musik yang sedang diputar di sekitar Anda. Meski tanpa menginstal app Shazam, Anda dapat mengidentifikasi lagu hanya dengan suara Anda menggunakan Siri.
Untuk memastikan Apple Vision Pro Anda diatur dengan benar untuk pengalaman Shazam terbaik, lihat Sebelum Anda menggunakan Shazam.
Mengidentifikasi lagu menggunakan app Shazam di Apple Vision Pro
Jika Anda belum melakukannya, instal app Shazam di Apple Vision Pro Anda.
Buka app Shazam , lalu lakukan salah satu hal berikut:
Mengidentifikasi satu lagu: Lihat tombol Shazam dan ketuk jari telunjuk dan ibu jari Anda bersamaan.
Di layar track lagu, ketuk untuk membuka lagu di app Musik , atau untuk menambahkan lagu ke daftar putar, ketuk Tambahkan Ke.
Mengidentifikasi beberapa lagu: Lihat tombol Shazam , lalu jepit dan tahan ibu jari dan jari telunjuk Anda bersama-sama untuk menyalakan Auto Shazam.
Catatan: Auto Shazam mengidentifikasi musik yang sedang diputar di sekitar Anda (bukan musik yang diputar melalui Apple Vision Pro).
Mengidentifikasi lagu menggunakan Siri di Apple Vision Pro
Untuk pengalaman terbaik, pastikan Anda telah mengatur Siri di Apple Vision Pro.
Dengan musik yang diputar di sekitar Anda atau di Apple Vision Pro, tanyakan sesuatu kepada Siri seperti “What’s playing?”
Lagu yang Anda identifikasi di Apple Vision Pro menggunakan app Shazam atau Siri disimpan ke Musik Saya di app Shazam di iPhone atau iPad.
Lihat Mengatur dan mengaktifkan Siri di Apple Vision Pro di Petunjuk Pengguna Apple Vision Pro.