
Beralih dengan cepat antarpengguna di Mac
Jika Mac Anda memiliki beberapa pengguna, administrator dapat menyalakan pengalihan pengguna cepat, yang memungkinkan Anda beralih antarakun dengan cepat saat lebih dari satu pengguna masuk pada waktu yang bersamaan.
Menampilkan pengalihan pengguna cepat di bar menu
Di Mac Anda, pilih menu Apple
> Pengaturan Sistem, lalu klik Pusat Kontroldi bar samping. (Anda mungkin harus menggulir ke bawah.)
Buka Pengalihan Pengguna Cepat di sebelah kanan, klik menu pop-up di sebelah Tampilkan di Bar Menu, lalu pilih salah satu pilihan.
Menampilkan pengalihan pengguna cepat di Pusat Kontrol
Di Mac Anda, pilih menu Apple
> Pengaturan Sistem, lalu klik Pusat Kontroldi bar samping. (Anda mungkin harus menggulir ke bawah.)
Klik Pengalihan Pengguna Cepat di sebelah kanan, lalu nyalakan Tampilkan di Pusat Kontrol.
Beralih akun menggunakan bar menu
Di Mac Anda, klik menu peralihan pengguna cepat di bar menu, lalu pilih nama pengguna Anda.
Menu pengalihan pengguna cepat ada di pojok kanan atas layar dan tampak seperti ikon pengguna atau menampilkan nama pengguna saat ini, tergantung pada pengaturan di pengaturan Pusat Kontrol.
Masukkan kata sandi Anda, lalu tekan Return.
Beralih pengguna menggunakan Touch ID
Saat dua pengguna atau lebih masuk pada waktu yang bersamaan, Anda dapat beralih antarpengguna dengan cepat menggunakan Touch ID. Untuk mengatur Touch ID, lihat Menggunakan Touch ID.
Jika Mac Anda memiliki Touch Bar: Letakkan jari Anda di Touch ID hingga “Tekan Touch ID untuk beralih ke [nama Anda]” muncul di Touch Bar, lalu tekan Touch ID hingga terdengar klik.
Jika Mac atau Magic Keyboard Anda hanya memiliki Touch ID (tidak ada Touch Bar): Tekan Touch ID hingga terdengar klik.
Beralih akun menggunakan Pusat Kontrol
Saat dua pengguna atau lebih masuk pada waktu yang bersamaan, Anda dapat beralih antarpengguna dengan cepat menggunakan Touch ID. Untuk mengatur Touch ID, lihat Menggunakan Touch ID.
Di Mac Anda, klik Pusat Kontrol
di bar menu, klik ikon atau nama pengguna, lalu pilih nama pengguna Anda.
Jika ikon pengalihan pengguna cepat tidak muncul di Pusat Kontrol, pilih menu Apple di bar samping, lalu nyalakan Tampilkan di Pusat Kontrol di sebelah kanan. (Anda mungkin harus menggulir ke bawah.)