Mengatur cache konten klien, ujung, atau induk di Mac
Cache konten dapat memiliki klien yang menggunakan cache konten, cache konten ujung, dan cache konten induk.
Mengatur klien
Pada jaringan yang lebih besar, sangatlah penting untuk memastikan bahwa cache konten menerima permintaan hanya dari klien di sekitar. Anda dapat menentukan jangkauan alamat IP klien yang disediakan oleh cache konten dengan posisi terbaik, dan secara opsional membuatnya eksklusif ke klien yang memilih opsi “perangkat menggunakan jaringan lokal khusus.”
Di Mac Anda, pilih menu Apple > Preferensi Sistem, klik Berbagi, lalu pilih Cache Konten.
Tekan dan tahan tombol Option dan klik Pilihan Lanjutan, lalu klik Klien.
Klik menu pop-up “Konten cache untuk,” lalu pilih salah satu opsi berikut:
Perangkat menggunakan alamat IP publik yang sama
Perangkat menggunakan jaringan lokal yang sama
Perangkat menggunakan jaringan lokal khusus
Perangkat menggunakan jaringan lokal khusus dengan cadangan
Jika Anda memilih “perangkat menggunakan jaringan lokal khusus” atau “perangkat menggunakan jaringan lokal khusus dengan cadangan,” klik tombol Tambah , lalu masukkan jangkauan alamat IP lokal dari klien.
Ulangi untuk jangkauan alamat IP tambahan mana pun yang ingin Anda masukkan.
Klik menu pop-up “Jaringan lokal saya,” lalu pilih salah satu hal berikut:
Gunakan satu alamat IP publik
Gunakan alamat IP publik khusus
Jika Anda memilih “gunakan alamat IP publik khusus,” klik tombol Tambah , lalu masukkan jangkauan alamat IP lokal.
Ulangi untuk jangkauan alamat IP tambahan mana pun yang ingin Anda masukkan.
Setelah Anda memasukkan jangkauan alamat, jika Anda perlu membuat catatan TXT DNS, klik tombol Konfigurasi DNS. Lihat Mengaktifkan penemuan cache konten di beberapa alamat IP publik.
Klik OKE.
Jika Anda membuat perubahan ke pengaturan klien, Anda mungkin ingin memulai ulang perangkat klien. Perangkat klien secara otomatis menemukan perubahan, tetapi membutuhkan waktu. Namun, jika Anda memulai ulang perangkat klien, perangkat akan segera menemukan perubahan.
Mengatur ujung
Anda dapat menggunakan beberapa cache konten untuk jaringan Anda. Cache konten di jaringan yang sama disebut ujung, dan ujung berbagi konten satu sama lain.
Di Mac Anda, pilih menu Apple > Preferensi Sistem, klik Berbagi, lalu pilih Cache Konten.
Tekan dan tahan tombol Option dan klik Pilihan Lanjutan, lalu klik Ujung.
Klik menu pop-up “Bagikan konten dengan,” lalu pilih salah satu opsi berikut:
Cache konten menggunakan alamat IP publik yang sama
Cache konten menggunakan jaringan lokal yang sama
Cache konten menggunakan jaringan lokal khusus
Jika Anda menggunakan “cache konten menggunakan jaringan lokal khusus,” klik tombol Tambah , lalu masukkan jangkauan alamat IP lokal dari cache konten ujung.
Ulangi untuk jangkauan alamat IP tambahan mana pun yang ingin Anda masukkan.
Klik OKE.
Bacalah Pilihan Ujung cache konten di Mac.
Mengatur induk
Anda dapat menyusun cache konten Anda dalam hierarki. Cache konten ini disebut induk, dan menyediakan konten untuk turunannya.
Di Mac Anda, pilih menu Apple > Preferensi Sistem, klik Berbagi, lalu pilih Cache Konten.
Tekan dan tahan tombol Option dan klik Pilihan Lanjutan, lalu klik Induk.
Klik tombol Tambah , lalu masukkan alamat IP lokal dari cache konten induk.
Ulangi untuk alamat IP tambahan mana pun yang ingin Anda masukkan.
Pilih kebijakan induk.
Klik OKE.
Bacalah Pilihan Induk cache konten di Mac.