
Menyalakan atau mematikan Fokus di Mac
Anda dapat menggunakan Pusat Kontrol untuk menyalakan Fokus dengan mudah—seperti Jangan Ganggu atau Pribadi—saat Anda perlu waktu untuk berkonsentrasi, lalu mematikannya saat Anda siap.

Kiat: Anda juga dapat menyalakan atau mematikan Jangan Ganggu dengan menekan dan menahan tombol Option saat Anda mengeklik tanggal serta waktu di bar menu, atau dengan menekan (jika tersedia di baris tombol function di papan ketik).
Di bar menu di Mac Anda, klik Pusat Kontrol
, lalu klik di mana pun di bagian Fokus.
Jika Anda mengatur pilihan di pengaturan Pusat Kontrol untuk selalu menampilkan Fokus di bar menu, Anda dapat mengeklik ikon Fokus di sana.
Lakukan salah satu hal berikut:
Menyalakan Fokus: Pilih Fokus. Ikonnya disorot di daftar dan ditampilkan di bar menu.
Mengubah durasi Fokus: Pilih durasi, seperti “Selama 1 jam”. Jika Anda menyalakan Fokus saat Anda berada dalam acara terjadwal, seperti rapat atau kelas, pilih “Hingga akhir acara ini” untuk mematikan Fokus saat acara berakhir (seperti yang diatur di app Kalender).
Mematikan Fokus: Pilih Fokus. Ikonnya tidak lagi disorot di daftar, dan ikon Jangan Ganggu
yang diredupkan ditampilkan untuk sementara di bar menu.
Untuk menutup Pusat Kontrol, klik di mana pun di desktop.
Jika Anda terus memperbarui Fokus di semua perangkat Apple Anda, menyalakan atau mematikan Fokus di Mac Anda akan menyalakan atau mematikannya di perangkat Anda lainnya.
Jika ada berencana untuk menggunakan Fokus secara teratur, Anda dapat menjadwalkannya untuk menyala atau mati secara otomatis dan mengatur pilihan lainnya untuk menyesuaikannya. Lihat Mengatur Fokus.
Saat Anda berbagi status Fokus Anda, orang yang mengirimi Anda pesan mengetahui bahwa Anda telah mengheningkan pemberitahuan. Jika ada yang penting, mereka dapat tetap memberi tahu Anda.