Menggunakan iCloud Drive dengan Keynote di Mac
Saat dinyalakan untuk perangkat Anda, iCloud Drive menyimpan presentasi Anda dan tetap memperbaruinya di komputer, perangkat iOS, dan perangkat iPadOS yang masuk dengan ID Apple yang sama. Anda akan selalu melihat versi presentasi terbaru, terlepas dari di mana Anda melakukan pengeditan terakhir.
Untuk menyelaraskan presentasi tanpa hambatan, gunakan iCloud Drive dan perangkat yang memenuhi persyaratan sistem minimum ini: macOS 11, iOS 14, atau iPadOS 14. Di iPhone atau iPad, item yang disimpan di iCloud Drive akan muncul di pengelola presentasi.
Anda juga dapat menggunakan Keynote untuk iCloud untuk membuat dan mengedit presentasi Keynote menggunakan browser web yang didukung di Mac atau komputer Windows.
Mengatur iCloud Drive di Mac Anda
Pilih menu Apple > Pengaturan Sistem (atau Preferensi Sistem), lalu lakukan salah satu hal berikut:
Jika Anda sudah masuk di Mac Anda dengan ID Apple: Klik ID Apple (di sebelah kanan nama Anda). Dengan macOS Catalina 10.15 atau lebih lama, klik iCloud.
Jika Anda tidak masuk dengan ID Apple: Klik Masuk, masukkan ID Apple dan kata sandi Anda, lalu ikuti instruksi.
Jika Anda tidak memiliki ID Apple: Klik Buat ID Apple untuk membuatnya, lalu masuk.
Penting: Jika lupa ID Apple atau kata sandinya, Anda dapat memulihkannya di situs web ID Apple. Meskipun Anda dapat memiliki lebih dari satu ID Apple, hal ini tidak dianjurkan. Pembelian yang dilakukan menggunakan satu ID Apple tidak dapat digabung dengan pembelian yang dilakukan dengan ID Apple lain.
Pilih kotak centang iCloud Drive.
Dengan macOS Catalina 10.15 atau lebih baru, jika Anda tidak melihat kotak centang, klik iCloud di kolom di sebelah kiri.
Klik Pilihan di samping kotak centang iCloud Drive, lalu pilih kotak centang Keynote.
Saat iCloud Drive dimatikan untuk Keynote di Mac Anda, presentasi baru atau pengeditan yang Anda buat tidak akan disimpan ke iCloud. Serupa dengan hal itu, presentasi baru atau pengeditan yang Anda buat ke presentasi di perangkat Anda atau di komputer Anda lainnya tidak tersedia di Keynote di Mac ini.
Membuka app web Keynote untuk iCloud
Presentasi yang Anda buat menggunakan Keynote untuk iCloud secara otomatis tersedia di Keynote di Mac, iPhone, dan iPad yang diatur untuk menggunakan iCloud serta masuk dengan ID Apple yang sama. Serupa dengan hal itu, jika Anda membuat presentasi menggunakan Keynote di iPhone, iPad, atau Mac, maka presentasi akan muncul secara otomatis di Keynote untuk iCloud.
Pastikan Anda masuk dengan ID Apple Anda dan menggunakan iCloud Drive. Untuk memeriksa, lakukan salah satu hal berikut:
macOS Ventura 13 atau lebih baru: Pilih menu Apple > Pengaturan Sistem > ID Apple > iCloud Drive, klik Pilihan, lalu pastikan kotak centang Keynote dipilih.
macOS 12 atau lebih lama: Pilih menu Apple > Preferensi Sistem > ID Apple, klik Pilihan di samping kotak centang iCloud Drive, lalu pastikan kotak centang Keynote dipilih. (Jika Anda tidak melihat Pilihan, pastikan kotak centang iCloud Drive dipilih.)
Di Mac atau komputer Windows Anda, buka iCloud.com, lalu masuk menggunakan ID Apple yang sama.
Klik Keynote.
Untuk informasi lainnya mengenai penggunaan Keynote untuk iCloud, lihat Bantuan Keynote untuk iCloud.
Kiat untuk mengelola presentasi di semua perangkat
Berikut beberapa hal yang perlu diingat mengenai penggunaan iCloud untuk mengelola presentasi di semua perangkat:
Jika Anda mengedit lalu menutup presentasi saat sedang tidak terhubung ke internet, Anda akan melihat ikon awan di samping gambar mini presentasi pada dialog Buka di Mac Anda. Saat berikutnya Anda terhubung ke internet, presentasi yang diedit akan disimpan di iCloud Drive.
Jika Anda mengedit presentasi di beberapa komputer atau perangkat dan tidak menyediakan waktu untuk menyelaraskan pengeditan, Anda akan melihat konflik. Jika Anda mengalami konflik, Anda dapat memilih untuk mempertahankan salah satu atau semua versi. (Ini hanya berlaku untuk presentasi yang tidak dibagikan dengan orang lain).
Jika Anda menghapus presentasi yang seseorang bagikan kepada Anda, presentasi dihapus dari iCloud Drive dan dari Keynote di semua perangkat Anda. Anda dapat mengeklik tautan yang dibagikan lagi untuk menambahkan presentasi kembali ke iCloud Drive Anda, di mana tersedia lagi di semua komputer dan perangkat Anda dengan iCloud dinyalakan.
Jika Anda menggunakan folder untuk mengatur presentasi, maka aturan folder yang sama akan diterapkan ke semua perangkat Anda.
Jika Anda menambahkan kata sandi ke presentasi di satu perangkat, maka presentasi tersebut harus dibuka di semua perangkat.