Jika Anda memiliki MathType 6.7d atau lebih baru terinstal, Anda dapat menggunakannya untuk menambahkan persamaan ke presentasi Anda.
Kiat: Untuk mengatur MathType sebagai editor persamaan default, pilih Keynote > Preferensi (dari menu Keynote di bagian atas layar Anda), klik Umum, lalu pilih “Sisipkan persamaan dengan MathType.”
Lakukan salah satu hal berikut:
Meletakkan persamaan sejajar dengan teks: Tempatkan titik penyisipan di kotak teks atau bentuk, atau pilih teks yang ingin Anda ganti dengan persamaan.
Meletakkan persamaan agar dapat dipindahkan dengan bebas: Klik di luar slide untuk memastikan tidak ada yang dipilih.
Pilih Sisipkan > Persamaan (dari menu Sisipkan di bagian atas layar).
Jika Anda mengatur MathType sebagai editor persamaan default, MathType akan dibuka secara otomatis (setelah Anda memasukkan persamaan untuk pertama kali). Atau, klik Gunakan MathType dalam dialog yang muncul.
Untuk memasukkan persamaan, klik simbol dan ketik di jendela MathType.
Untuk instruksi mengenai cara menggunakan alat MathType, lihat Bantuan MathType.
Untuk menyimpan persamaan, pilih File > Tutup dan Kembali ke Keynote (dari menu File di bagian atas layar Anda), lalu klik Ya di dialog yang muncul.
Jika Anda menambahkan persamaan mengambang, seret untuk memosisikan ulang persamaan pada slide.
Untuk mengedit persamaan, klik persamaan dua kali untuk membuka jendela MathType.