Membuat proyek trailer baru di iMovie di Mac
iMovie menyertakan template yang dapat digunakan untuk membuat trailer film bergaya Hollywood. Tiap template memungkinkan Anda menyesuaikan judul dan kredit film—serta menambahkan klip video dan foto Anda sendiri untuk membuat cerita yang menarik dari segi visual. Tiap template juga disertai dengan notasi musik unik yang sesuai dengan gaya trailer.
Di app iMovie di Mac Anda, buka tampilan Proyek.
Klik Buat Baru, lalu klik Trailer.
Jika Anda mengedit proyek, klik tombol kembali Proyek di sisi kiri bar alat (ditampilkan di bawah), lalu klik Buat Baru.
Jika lebih dari satu perpustakaan iMovie terbuka, klik menu pop-up Perpustakaan dan pilih perpustakaan tempat Anda ingin menyimpan trailer.
Jendela Buat akan muncul.
Untuk mempratinjau template trailer, pindahkan penunjuk ke template dan klik tombol Putar yang muncul.
Durasi trailer dan jumlah pemeran akan muncul di bawah template. Cari template yang sesuai dengan jumlah orang di rekaman Anda.
Catatan: Anda tidak dapat beralih template setelah mulai membuat trailer. Jika ingin menggunakan template berbeda untuk proyek, Anda harus memulai dan membuat trailer baru dari awal.
Klik template yang ingin digunakan untuk trailer Anda.
Klik Buat, lalu klik OKE.
Antarmuka dengan tab muncul. Anda menambahkan judul dan kredit ke trailer Anda di panel Kerangka. Anda menambahkan video ke trailer Anda di panel Papan Cerita dan Daftar Pengambilan.
Saat Anda kembali ke tampilan Proyek, Anda akan diminta untuk memasukkan nama untuk trailer. Perubahan Anda akan tersimpan secara otomatis saat Anda mengerjakan trailer.