Menyalin efek di antara klip di iMovie di Mac
Setelah melakukan sejumlah penyesuaian ke klip, Anda dapat menerapkan beberapa atau semua penyesuaian tersebut ke klip lain di film Anda dengan menyalin dan menempel penyesuaian.
Misalnya, jika Anda menerapkan filter klip Kartun dan penyesuaian volume ke klip, Anda dapat menyalin kedua penyesuaian dan menerapkannya ke klip lain.
Di app iMovie di Mac Anda, pilih klip atau cakupan di browser atau garis waktu yang memiliki penyesuaian yang ingin Anda salin.
Pilih Edit > Salin.
Klip dan efeknya serta penyesuaian disalin ke papan klip.
Pilih klip atau cakupan pertama yang ingin Anda tempelkan penyesuaian.
Sambil menahan terus tombol Command, pilih tiap klip tambahan yang ingin Anda terapkan penyesuaian.
Pilih Edit > Tempel Penyesuaian, dan pilih dari submenu:
Semua: Menerapkan semua tipe efek dan penyesuaian yang tercantum di bawah.
Koreksi Warna: Hanya menerapkan penyesuaian video, seperti pencahayaan, kecerahan, dan kontras.
Potong: Hanya menerapkan penyesuaian pemotongan. Ini berguna jika Anda memiliki beberapa klip dengan subjek yang sama muncul di bagian yang sama dari layar.
Volume: Hanya menerapkan penyesuaian audio, seperti tingkat volume, pengaturan “Kurangi volume klip lain” (nyala atau mati), dan penyesuaian pudar.
Filter Klip: Menerapkan filter klip yang disalin (seperti Film Lawas, Sepia, Kartun, dan sebagainya).
Efek Audio: Menerapkan efek audio yang disalin (seperti Ruang Besar, Robot, Gema, dan sebagainya).
Kecepatan: Hanya menerapkan penyesuaian yang telah Anda lakukan pada kecepatan dan arah pemutaran klip video.
Pengaturan Lapisan Atas Video: Hanya menerapkan penyesuaian pudar dan buram ke klip potongan, klip layar terbagi, klip gambar dalam gambar, serta klip layar hijau dan layar biru.
Gaya Peta: Menerapkan gaya peta yang disalin pada peta yang dipilih. Pengaturan ini hanya dapat ditempel pada peta beranimasi. Untuk informasi lainnya, lihat Menambahkan peta dan latar belakang di iMovie di Mac.