
Menambahkan tautan ke catatan di iCloud.com
Membuat tautan ke catatan lain atau menambahkan URL ke halaman web.
Buka icloud.com/notes, lalu masuk ke Akun Apple Anda (jika perlu).
Pilih catatan.
Klik catatan yang ingin ditambahkan tautan, lalu lakukan salah satu tindakan berikut:
Menambahkan tautan ke catatan lain: Ketik ">>", lalu pilih catatan dari daftar untuk menambahkan tautan ke catatan tersebut.
Jika catatan yang ingin Anda tautkan tidak ditampilkan di daftar, mulai ketikan judul catatan hingga catatan ditampilkan.
Untuk menambahkan tautan ke catatan baru, ketik judul catatan baru, lalu klik Buat Catatan [judul catatan]. Catatan baru akan ditampilkan di bar samping.
Menambahkan URL: Tekan Command-K (di Mac) atau Control-K (di komputer Windows). Tambahkan URL, lalu masukkan nama opsional jika ingin teks tautan berbeda dari URL. Setelah selesai, klik Selesai.
Kiat: Anda juga dapat menambahkan tautan ke catatan lain dengan menekan Command-K (di Mac) atau Control-K (di komputer Windows), klik bidang Tautkan Ke, lalu pilih catatan dari daftar.