Menggunakan Saran Siri di Kalender di Mac
Saat Siri mengenali acara di app seperti Mail, Siri akan menambahkannya ke kalender Saran Siri Anda. Anda dapat menghapus acara dari kalender Saran Siri, atau mengonfirmasi acara dengan memindahkannya ke salah satu kalender Anda lainnya. Anda juga dapat menyalakan atau mematikan kalender Saran Siri.
Menyalakan atau mematikan kalender Saran Siri
Di Mac Anda, pilih menu Apple > Pengaturan Sistem, lalu klik Siri & Spotlight di bar samping. (Anda mungkin harus menggulir ke bawah.)
Klik tombol Saran Siri & Privasi, lalu pilih Kalender di daftar sebelah kiri.
Nyalakan atau matikan “Tampilkan Saran Siri di aplikasi”.
Klik Selesai.
Saat Anda mematikan kalender Saran Siri, saran acara apa pun yang tidak dikonfirmasi akan dihapus dan kalender Saran Siri akan disembunyikan.
Mengonfirmasi atau menghapus acara yang ditemukan oleh Siri
Detail acara dari penyedia yang dikenali yang Anda terima di app lain, seperti Mail, akan muncul secara otomatis di Kalender sebagai acara yang disarankan. Acara ditempatkan di kalender Saran Siri, yang berada di bagian Lainnya di daftar kalender. Misal, acara yang disarankan muncul saat Anda menerima pesan Mail yang berisi detail mengenai penerbangan, pemesanan restoran, rental mobil, atau acara serupa dari penyedia yang dikenali.
Untuk mengonfirmasi acara yang disarankan, tambahkan ke kalender lain di daftar.
Buka app Kalender di Mac Anda.
Temukan acara yang disarankan di kalender Saran Siri dengan melakukan salah satu hal berikut:
Di kalender Anda: Cari acara yang disarankan pada tanggal dan waktu diajukannya, lalu klik dua kali acara (atau tekan) untuk membuka jendela infonya. Jika Anda tidak melihat acara yang disarankan, Anda dapat mencarinya.
Di daftar pemberitahuan: Klik di bar alat, klik Baru di bagian atas daftar pemberitahuan, lalu temukan acara yang disarankan di Saran Siri.
Tambahkan acara yang disarankan ke kalender lain, atau hapus, dengan melakukan salah satu hal berikut:
Menambahkan acara ke kalender default Anda: Klik Tambah ke Kalender.
Menambahkan acara ke kalender lain menggunakan jendela info acara: Klik menu pop-up di pojok kanan atas jendela, lalu pilih kalender.
Menambahkan acara ke kalender lain menggunakan daftar pemberitahuan: Klik dan tahan Tambah ke Kalender, lalu pilih kalender.
Menghapus: Klik Abaikan.