Jika Anda ingin membeli iPhone bekas

Pelajari cara memeriksa iPhone bekas.

Mengapa membeli iPhone bekas?

Apple merancang produknya agar tahan lama dan memberikan dukungan perangkat terdepan di industri untuk pembaruan perangkat lunak. Ini artinya iPhone bertahan lebih lama dibandingkan ponsel cerdas lainnya,* dan iPhone bekas dapat menjadi cara yang bagus untuk memiliki iPhone.

Jika Anda membeli secara online

  • Beli dari penjual yang tepercaya.

  • Pahami kebijakan pengembaliannya. Pastikan Anda memahami jangka waktu yang Anda miliki untuk dapat mengembalikan iPhone (jika perlu), alasan yang diterima untuk mengembalikannya, dan cara mengembalikannya.

  • Cari tahu apakah penjual melakukan sertifikasi pada perangkat bekas yang mereka jual dan apa saja prosesnya. Anda seharusnya dapat mempelajari proses sertifikasi mereka dan apa saja yang mereka periksa.

  • Jika memungkinkan, cari tahu mengenai apakah ada kerusakan fisik pada iPhone, kesehatan baterai, serta riwayat komponen dan servis iPhone tersebut.

  • Jika Kunci Aktivasi diaktifkan pada iPhone tersebut, jangan membelinya. Pelajari Kunci Aktivasi.

  • Periksa iPhone saat Anda mendapatkannya. Jika kondisinya tidak sesuai dengan yang Anda harapkan, kembalikan.

Jika Anda membeli secara langsung atau memeriksa setelah pembelian

Anda seharusnya dapat memeriksa kondisi fisik iPhone dan melihat apakah ponsel berfungsi dengan baik. Anda juga harus mengetahui kesehatan baterainya.

Periksa apakah ada kerusakan

Kerusakan serius dapat memengaruhi fungsionalitas iPhone.

  1. Jika perlu, lepaskan casing dan semua aksesori dari iPhone.

  2. Periksa apakah ada goresan pada layar.

  3. Periksa apakah ada goresan, lecet, dan penyok pada bagian samping dan belakang iPhone.

  4. Periksa apakah ada kerusakan atau kotoran pada konektor Lightning.

Nyalakan iPhone

Anda akan melihat Layar Terkunci, layar Halo, atau layar iPhone Dikunci Ke Pemilik.

Jika iPhone tidak menyala, baterainya mungkin habis. Coba isi daya iPhone. Jika baterai tidak dapat diisi daya, jangan beli iPhone itu.

Jika Anda melihat Layar Terkunci

Buka iPhone dengan menggesek ke atas dari bagian bawah layar (di iPhone dengan Face ID) atau tekan tombol Utama (di model iPhone lainnya).

Jika iPhone dilindungi dengan Face ID, Touch ID, atau kode sandi dan Anda bersama penjualnya, minta penjual untuk menghapus iPhone tersebut agar Anda dapat mengujinya. Mereka mungkin perlu mengikuti langkah-langkah di Tindakan yang harus dilakukan sebelum menjual, memberikan, atau menukarkan iPhone atau iPad Anda.

Saat membuka iPhone dan melihat layar Utama, Anda dapat mulai menguji beberapa hal.

Jika Anda melihat layar Halo

Jika Anda melihat “Halo” di layar dalam berbagai bahasa, artinya iPhone itu sudah dihapus. Perangkat tidak dapat diuji dalam keadaan ini, jadi Anda harus mengaturnya, termasuk mengaktifkannya.

Pelajari cara mengatur iPhone

Setelah iPhone diatur dan Anda melihat layar Utama, Anda dapat mulai menguji beberapa hal.

Jika Anda melihat layar iPhone Dikunci Ke Pemilik

Jika Anda melihat iPhone Dikunci Ke Pemilik saat menyalakan atau membangunkan iPhone dan sedang bersama penjualnya, minta penjual memasukkan kata sandi untuk mematikan Kunci Aktivasi. Kunci Aktivasi dirancang untuk mencegah orang lain selain pemiliknya menggunakan iPhone mereka.

Jangan membeli iPhone jika Kunci Aktivasi diaktifkan.

Jika Anda membeli iPhone secara online dan melihat iPhone Dikunci Ke Pemilik di layar, kembalikan iPhone tersebut.

Pelajari lebih lanjut tentang Kunci Aktivasi

Jika Anda melihat layar Utama

Jika melihat layar Utama, Anda dapat menguji beberapa hal di iPhone.

Layar Utama dengan app bawaan

Cari tahu apakah ada komponen yang pernah diganti

  1. Buka Pengaturan > Umum > Mengenai.

  2. Periksa versi iOS. Jika versinya 15.2 atau lebih baru, tergantung model iPhone dan apakah ada komponen yang pernah diganti, Anda mungkin melihat bagian Riwayat Komponen dan Servis setelah nomor seri.

Berikut ini cara memahami bagian Riwayat Komponen dan Servis:

  • Jika ada komponen dengan label Komponen Apple Asli, komponen tersebut telah diganti dengan komponen Apple asli menggunakan proses dan komponen Apple asli.

  • Jika ada komponen dengan label Komponen Tidak Dikenal, ini artinya pemasangannya tidak lengkap, komponen tersebut diganti dengan yang tidak asli, pernah digunakan atau dipasang di iPhone lain, atau tidak berfungsi sebagaimana mestinya.

Layar Pengaturan > Mengenai dengan riwayat komponen dan servis

Periksa kesehatan baterai

Untuk iPhone 6 dan versi yang lebih baru, iOS 11.3 dan versi yang lebih baru menunjukkan kesehatan baterai dan merekomendasikan apakah Anda perlu mengganti baterai. Fitur ini dapat ditemukan di Pengaturan > Baterai > Kesehatan Baterai. Di iOS 16.1 atau versi yang lebih baru, fitur ini tersedia di Pengaturan > Baterai > Kesehatan & Pengisian Daya Baterai.

Anda dapat melihat apakah fitur manajemen kinerja, yang secara dinamis mengelola kinerja maksimum untuk mencegah perangkat mati secara tidak terduga, dinyalakan (informasi ini hanya tersedia untuk baterai yang diganti menggunakan proses dan komponen Apple asli).

Anda dapat melihat kapasitas maksimum baterai dan apakah ada pesan penting terkait baterai, termasuk apakah kesehatan baterai menurun. Informasi kesehatan baterai tidak tersedia untuk baterai yang tidak dikenal atau tidak asli.

Pelajari lebih lanjut tentang kesehatan baterai iPhone

Cari tahu apakah iPhone dikunci ke operator tertentu

Buka Pengaturan > Umum > Mengenai. Jika Anda melihat “Tidak ada pembatasan SIM” di sebelah Kunci Operator, artinya iPhone tidak dikunci. Jika Anda melihat operator, artinya iPhone hanya dapat digunakan dengan operator tersebut.

Pelajari cara membuka kunci iPhone agar dapat digunakan dengan operator lain

Hubungkan ke Wi-Fi

Coba hubungkan ke jaringan Wi-Fi jika ada jaringan yang dapat diakses.

Jika Anda memutuskan untuk tidak membeli iPhone atau mengembalikannya, pastikan untuk melupakan jaringan Wi-Fi.

Periksa tombolnya

  1. Setelah iPhone diatur dan dibuka kuncinya, tekan tombol volume atas dan volume bawah dan pastikan Anda melihat konfirmasi di layar.

  2. Gunakan pengalih Dering/Hening dan pastikan Anda melihat konfirmasi di layar.

  3. Menekan tombol samping. Tindakan ini akan mengunci iPhone.

Uji kamera

  1. Buka app Kamera dan ambil beberapa gambar.

    • Ambil foto dalam cahaya redup dan terang, sambil mengetuk layar pada area yang ingin Anda fokuskan.

    • Uji kamera Telefoto dan kamera Ultra Lebar pada model iPhone yang memilikinya.

  2. Lihat gambarnya dan pastikan hasilnya tajam dan fokus.

  3. Rekam beberapa video dan tonton untuk memastikan lagi apakah ada masalah.

Jika perlu, pelajari cara menggunakan kamera di dasar-dasar kamera iPhone.

Uji speaker

  1. Gerakkan pengalih Dering/Hening ke depan—ke arah layar perangkat—sehingga warna oranye tidak terlihat.

  2. Buka Pengaturan > Bunyi (atau Pengaturan > Bunyi & Haptik), lalu seret penggeser Volume Nada Dering dan Peringatan maju mundur beberapa kali. Jika Anda tidak mendengar bunyi apa pun, mungkin ada masalah pada speaker.

Pelajari pengalih Dering/Hening

Uji mikrofon

  1. Buka app Memo Suara.

  2. Ketuk tombol Rekamtombol Rekam, ucapkan beberapa kata, lalu hentikan perekaman.

  3. Saat memutar ulang memo, suara Anda akan terdengar dengan jelas. Jika tidak, mungkin ada masalah pada mikrofon.

Periksa layar

  1. Di app Pengaturan, ketuk Tampilan & Kecerahan.

  2. Tarik penggeser ke kanan atau kiri untuk menyesuaikan kecerahan.

* Lihat: Turner, Ash, “2020 - 2021’s Phone Depreciation Report” (Laporan Depresiasi Ponsel 2020-2021), BankMyCell; Cunningham, Andrew, “iPhone vs. Android: Which Is Better for You?” (iPhone vs. Android: Mana yang Lebih Baik untuk Anda?), New York Times Wirecutter, 27 Januari 2021; “Smartphone Depreciation Calculator” (Kalkulator Depresiasi Ponsel Cerdas), SellCell.

Tanggal Dipublikasikan: