Masalah pada file dan kolaborasi di Schoolwork
Jika mengalami masalah pada file dan kolaborasi di app Schoolwork , cobalah saran berikut.
Pastikan semua guru dan murid menggunakan versi Pages, Numbers, dan Keynote yang sama. Jika guru atau murid menggunakan versi yang berbeda, pastikan semuanya memperbarui ke versi yang sama.
Untuk memastikan Anda dapat membuka semua file tugas di iPad Anda, pastikan "Izinkan dokumen & data iCloud" tidak dibatasi (Buka Pengaturan > Umum > Manajemen VPN & Perangkat, lalu ketuk profil Mobile Device Management. Di Profil, ketuk Batasan, lalu pastikan pesan "Dokumen di Cloud tidak diizinkan" tidak ditampilkan. Jika dibatasi, hubungi administrator TI sekolah Anda.
Saat mengedit file non iWork bersama ("Murid berkolaborasi di file yang sama"), konfirmasikan bahwa semua perubahan yang Anda buat sudah disimpan. iCloud Drive dapat menimpa perubahan jika guru atau murid lain mengedit file yang sama dengan Anda.
Jika administrator TI sekolah Anda tidak menginstal app Files, Anda dan murid tidak akan dapat membuka file. Untuk memastikan Anda dan murid dapat membuka semua file tugas, pastikan app File terinstal di semua perangkat atau hubungi administrator TI sekolah Anda.
Jika Schoolwork tidak dapat membuka file dan perangkat Anda terhubung ke Internet dan iCloud Drive dinyalakan, penyimpanan perangkat Anda mungkin tinggal sedikit. Lihat Cara memeriksa penyimpanan di iPhone dan iPad Anda.
Jika Schoolwork tidak dapat membuka file murid dalam tampilan detail tugas, lihat status akun murid untuk mengetahui apakah itu Akun Baru atau Akun Terkunci. Jika Akun Baru, minta murid untuk masuk di iPad miliknya. Jika Akun Terkunci, atur ulang kata sandi murid.