Memasukkan teks dan angka di Numbers di Mac
Anda dapat menambahkan konten ke tabel dengan beberapa cara. Anda dapat langsung mengetik di sel, menyalin dan menempelnya dari tempat lain, atau mengizinkan Numbers melengkapi pola untuk Anda dengan isi-auto. Anda dapat selalu mengedit atau menghapus sel setelah konten ditambahkan ke sel.
Catatan: Jika Anda tidak dapat memodifikasi tabel, pastikan tabel tidak terkunci. Klik tabel, lalu pilih Susun > Buka (dari menu Susun di bagian atas layar Anda).
Menambah, mengedit, dan menghapus konten di sel
Menambahkan konten ke sel kosong: Klik sel, lalu mulai mengetik.
Saat Anda mengetik, Numbers menampilkan daftar saran lengkapi otomatis. Daftar ini mencakup setiap teks yang Anda masukkan sebelumnya di kolom tersebut, kecuali teks header atau footer. Tekan tombol Tab untuk menggulir ke seluruh daftar. Jika saran yang diinginkan dipilih, tekan tombol Return untuk memasukkannya di dalam sel. Anda dapat mematikan atau menyalakan saran lengkapi otomatis di preferensi Numbers.
Untuk menyisipkan ganti baris di sel, tekan Option-Return.
Menempel paragraf ke dalam sel: Salin paragraf yang ingin ditempel, klik dua kali selnya, lalu pilih Edit > Tempel (dari menu Edit di bagian atas layar).
Mengedit konten: Klik sel dua kali untuk memunculkan titik penyisipan, lalu ketik. Untuk memindahkan titik penyisipan, klik di tempat Anda menginginkannya, lalu ketik.
Mengganti konten: Klik sel, lalu mulai mengetik. Konten yang ada ditimpa.
Menghapus semua konten: Klik sel, lalu tekan Delete pada papan ketik.
Lihat Memformat tanggal, mata uang, dan lainnya di Numbers di Mac untuk mempelajari cara mengatur format data tertentu untuk sel.
Anda juga dapat menambahkan gambar atau objek lain dan menyisipkan tautan di sel.
Menyalakan atau mematikan saran lengkapi otomatis
Saat Anda mengetik di sel, Numbers dapat menampilkan daftar saran lengkapi otomatis. Daftar ini mencakup setiap teks yang Anda masukkan sebelumnya di kolom tersebut, tetapi tidak teks header atau footer. Lengkapi otomatis menyala secara default, tapi Anda dapat mematikan atau menyalakannya setiap saat.
Pilih Numbers > Preferensi (dari menu Numbers di bagian atas layar).
Klik Umum di bagian atas jendela preferensi.
Di bagian Pengeditan, pilih atau batalkan pilihan "Tampilkan saran saat mengedit sel tabel."
Menampilkan baris dan kolom sel
Anda dapat menyorot baris dan kolom sel untuk sementara dengan warna biru saat Anda memindahkan penunjuk ke tabel. Di tabel yang besar, hal ini dapat membantu Anda mengidentifikasi rujukan kolom dan baris untuk sel tertentu.
Tahan tombol Option saat Anda memindahkan penunjuk ke sel.