Mengubah pengaturan Penilaian & Foto di Peta di Mac
Di app Peta di Mac Anda, gunakan pengaturan Penilaian & Foto untuk menerima saran untuk mengirimkan nilai atau foto untuk tempat yang baru Anda kunjungi, dan kelola nilai dan foto yang Anda bagikan.
Untuk mengubah pengaturan ini, pilih Peta > Pengaturan, lalu klik Penilaian & Foto.
Pilihan | Deskripsi | ||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Penilaian dan Foto | Mengirim penilaian dan foto di kartu tempat. | ||||||||||
Tampilkan Saran Penilaian dan Foto | Menerima saran untuk mengirimkan nilai atau foto untuk tempat yang baru-baru ini Anda kunjungi. Saran nilai dan foto menggunakan pemrosesan di perangkat dan tidak dapat dibaca oleh Apple. Jika Anda tidak ingin menerima saran, batalkan pilihan Tampilkan Nilai dan Saran Foto. | ||||||||||
Izinkan Penyedia Foto Menggunakan Foto Anda | Izinkan perusahaan yang menyediakan foto ke Peta untuk menggunakan foto yang Anda tambahkan ke Peta di produk dan layanan mereka sendiri. | ||||||||||
Tampilkan Kredit Foto | Mendapatkan kredit publik untuk foto yang Anda kontribusikan di Peta. | ||||||||||
Nama Panggilan | Memasukkan nama panggilan yang ingin Anda gunakan saat mendapatkan kredit publik untuk foto Anda di Peta. |