Mengatur Utilitas Direktori pada server jarak jauh menggunakan Utilitas Direktori di Mac
Anda dapat menggunakan Utilitas Direktori di Mac Anda untuk mengatur dan mengelola cara Mac dengan macOS Server yang terinstal mengakses layanan direktori.
Buka Utilitas Direktori untuk saya
Di app Utilitas Direktori di Mac Anda, pilih File > Hubungkan.
Masukkan informasi koneksi dan pengesahan berikut untuk Mac dengan macOS Server terinstal yang ingin Anda konfigurasikan:
Alamat: Masukkan nama host DNS atau alamat IP Mac dengan macOS Server yang terinstal yang ingin Anda konfigurasikan.
Nama Pengguna: Masukkan nama pengguna administrator di server.
Kata Sandi: Masukkan kata sandi untuk nama pengguna yang Anda masukkan.
Klik Hubungkan.
Ubah pengaturan sebagaimana diperlukan di panel Layanan dan Kebijakan Pencarian.
Perubahan yang Anda buat memengaruhi server jarak jauh yang Anda hubungkan ke langkah sebelumnya.
Pilih File > Putuskan hubungan untuk memutuskan Mac jarak jauh Anda dari Mac dengan macOS Server terinstal.