Mengenai konten keamanan macOS Monterey 12.6.8

Dokumen ini menjelaskan konten keamanan macOS Monterey 12.6.8.

Mengenai pembaruan keamanan Apple

Demi melindungi pelanggan, Apple tidak mengungkapkan, membahas, atau mengonfirmasi masalah keamanan sebelum investigasi dilakukan dan perbaikan program atau rilis tersedia. Rilis terbaru tercantum di halaman rilis keamanan Apple.

Dokumen keamanan Apple memberikan referensi mengenai kerentanan menurut CVE-ID jika memungkinkan.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai keamanan, buka halaman Keamanan Produk Apple.

macOS Monterey 12.6.8

Dirilis pada 24 Juli 2023

Accessibility

Tersedia untuk: macOS Monterey

Dampak: App mungkin dapat membaca informasi lokasi yang sensitif

Deskripsi: Masalah privasi telah diatasi dengan penyuntingan data pribadi yang ditingkatkan untuk entri log.

CVE-2023-40442: Nick Brook

Entri ditambahkan pada 08 September 2023

Apple Neural Engine

Tersedia untuk: macOS Monterey

Dampak: App mungkin dapat mengeksekusi kode arbitrer dengan hak istimewa kernel

Deskripsi: Masalah ini telah diatasi dengan penanganan memori yang ditingkatkan.

CVE-2023-34425: pattern-f (@pattern_F_) dari Ant Security Light-Year Lab

Entri ditambahkan pada 27 Juli 2023

AppSandbox

Tersedia untuk: macOS Monterey

Dampak: Proses yang melewati sandbox dapat menggagalkan pembatasan sandbox

Deskripsi: Masalah logika telah diatasi dengan pembatasan yang ditingkatkan.

CVE-2023-32364: Gergely Kalman (@gergely_kalman)

Entri ditambahkan pada 27 Juli 2023

Assets

Tersedia untuk: macOS Monterey

Dampak: App mungkin dapat memodifikasi bagian sistem file yang dilindungi

Deskripsi: Masalah ini telah diatasi dengan perlindungan data yang ditingkatkan.

CVE-2023-35983: Mickey Jin (@patch1t)

CFNetwork

Tersedia untuk: macOS Monterey

Dampak: App mungkin dapat membaca informasi lokasi yang sensitif

Deskripsi: Masalah privasi telah diatasi dengan penyuntingan data pribadi yang ditingkatkan untuk entri log.

CVE-2023-40392: Wojciech Regula dari SecuRing (wojciechregula.blog)

Entri ditambahkan pada 08 September 2023

CUPS

Tersedia untuk: macOS Monterey

Dampak: Pengguna di posisi jaringan dengan hak istimewa dapat membocorkan informasi rahasia

Deskripsi: Masalah logika telah diatasi dengan manajemen status yang ditingkatkan.

CVE-2023-34241: Sei K.

Entri ditambahkan pada 27 Juli 2023

curl

Tersedia untuk: macOS Monterey

Dampak: Beberapa masalah di curl

Deskripsi: Beberapa masalah telah diatasi dengan memperbarui curl.

CVE-2023-28319

CVE-2023-28320

CVE-2023-28321

CVE-2023-28322

Find My

Tersedia untuk: macOS Monterey

Dampak: App mungkin dapat membaca informasi lokasi yang sensitif

Deskripsi: Masalah logika telah diatasi dengan pembatasan yang ditingkatkan.

CVE-2023-32416: Wojciech Regula dari SecuRing (wojciechregula.blog)

FontParser

Tersedia untuk: macOS Monterey

Dampak: Memproses file fon dapat mengakibatkan eksekusi kode arbitrer. Apple mengetahui adanya laporan bahwa masalah ini mungkin telah dieksploitasi secara aktif pada versi iOS yang dirilis sebelum iOS 15.7.1.

Deskripsi: Masalah telah diatasi dengan penanganan cache yang ditingkatkan.

CVE-2023-41990: Apple, Valentin Pashkov, Mikhail Vinogradov, Georgy Kucherin (@kucher1n), Leonid Bezvershenko (@bzvr_), dan Boris Larin (@oct0xor) dari Kaspersky

Entri ditambahkan pada 08 September 2023

Grapher

Tersedia untuk: macOS Monterey

Dampak: Memproses file dapat mengakibatkan penghentian app secara tiba-tiba atau eksekusi kode arbitrer

Deskripsi: Masalah ini telah diatasi dengan pemeriksaan yang ditingkatkan.

CVE-2023-36854: Bool dari YunShangHuaAn (云上华安)

CVE-2023-32418: Bool dari YunShangHuaAn (云上华安)

Kernel

Tersedia untuk: macOS Monterey

Dampak: Pengguna dari jarak jauh dapat menyebabkan penolakan layanan

Deskripsi: Masalah ini telah diatasi dengan pemeriksaan yang ditingkatkan.

CVE-2023-38603: Zweig dari Kunlun Lab

Entri ditambahkan pada 27 Juli 2023

Kernel

Tersedia untuk: macOS Monterey

Dampak: Pengguna jarak jauh mungkin dapat mengakibatkan sistem terhenti tiba-tiba atau memori kernel rusak

Deskripsi: Masalah kelebihan buffer telah diatasi dengan penanganan memori yang ditingkatkan.

CVE-2023-38590: Zweig dari Kunlun Lab

Entri ditambahkan pada 27 Juli 2023

Kernel

Tersedia untuk: macOS Monterey

Dampak: App mungkin dapat mengeksekusi kode arbitrer dengan hak istimewa kernel

Deskripsi: Masalah penggunaan setelah pengosongan telah diatasi dengan pengelolaan memori yang ditingkatkan.

CVE-2023-38598: Mohamed GHANNAM (@_simo36)

Entri ditambahkan pada 27 Juli 2023

Kernel

Tersedia untuk: macOS Monterey

Dampak: App mungkin dapat mengeksekusi kode arbitrer dengan hak istimewa kernel

Deskripsi: Kelebihan bilangan bulat telah diatasi dengan validasi input yang ditingkatkan.

CVE-2023-36495: 香农的三蹦子 dari Pangu Lab

Entri ditambahkan pada 27 Juli 2023

Kernel

Tersedia untuk: macOS Monterey

Dampak: App mungkin dapat mengeksekusi kode arbitrer dengan hak istimewa kernel

Deskripsi: Pembacaan di luar batas telah diatasi dengan pemeriksaan batas yang ditingkatkan.

CVE-2023-37285: Arsenii Kostromin (0x3c3e)

Entri ditambahkan pada 27 Juli 2023

Kernel

Tersedia untuk: macOS Monterey

Dampak: App mungkin dapat mengeksekusi kode arbitrer dengan hak istimewa kernel

Deskripsi: Masalah penulisan di luar batas telah diatasi dengan validasi input yang ditingkatkan.

CVE-2023-38604: peneliti anonim

Entri ditambahkan pada 27 Juli 2023

Kernel

Tersedia untuk: macOS Monterey

Dampak: App mungkin dapat mengeksekusi kode arbitrer dengan hak istimewa kernel

Deskripsi: Masalah penggunaan setelah pengosongan telah diatasi dengan pengelolaan memori yang ditingkatkan.

CVE-2023-32381: peneliti anonim

CVE-2023-32433: Zweig dari Kunlun Lab

CVE-2023-35993: Kaitao Xie dan Xiaolong Bai dari Alibaba Group

Kernel

Tersedia untuk: macOS Monterey

Dampak: App mungkin dapat memodifikasi status kernel yang bersifat rahasia. Apple mengetahui adanya laporan bahwa masalah ini mungkin telah dieksploitasi secara aktif pada versi iOS yang dirilis sebelum iOS 15.7.1.

Deskripsi: Masalah ini telah diatasi dengan manajemen status yang ditingkatkan.

CVE-2023-38606: Valentin Pashkov, Mikhail Vinogradov, Georgy Kucherin (@kucher1n), Leonid Bezvershenko (@bzvr_), dan Boris Larin (@oct0xor) dari Kaspersky

Kernel

Tersedia untuk: macOS Monterey

Dampak: App mungkin dapat mengeksekusi kode arbitrer dengan hak istimewa kernel

Deskripsi: Masalah ini telah diatasi dengan penanganan memori yang ditingkatkan.

CVE-2023-32441: Peter Nguyễn Vũ Hoàng (@peternguyen14) dari STAR Labs SG Pte. Ltd.

Kernel

Tersedia untuk: macOS Monterey

Dampak: Pengguna dari jarak jauh dapat menyebabkan penolakan layanan

Deskripsi: Masalah ini telah diatasi dengan pemeriksaan yang ditingkatkan.

CVE-2023-38603: Zweig dari Kunlun Lab

Entri ditambahkan pada 22 Desember 2023

libxpc

Tersedia untuk: macOS Monterey

Dampak: App mungkin dapat memperoleh hak istimewa root

Deskripsi: Masalah penanganan jalur telah diatasi melalui validasi yang ditingkatkan.

CVE-2023-38565: Zhipeng Huo (@R3dF09) dari Tencent Security Xuanwu Lab (xlab.tencent.com)

libxpc

Tersedia untuk: macOS Monterey

Dampak: App mungkin dapat menyebabkan penolakan layanan

Deskripsi: Masalah logika telah diatasi dengan pemeriksaan yang ditingkatkan.

CVE-2023-38593: Noah Roskin-Frazee

Mail

Tersedia untuk: macOS Monterey

Dampak: Email enkripsi S/MIME dapat dikirim tanpa enkripsi secara tidak sengaja

Deskripsi: Masalah ini telah diatasi dengan manajemen status email enkripsi S/MIME yang ditingkatkan.

CVE-2023-40440: Taavi Eomäe dari Zone Media OÜ

Entri ditambahkan pada 08 September 2023

Music

Tersedia untuk: macOS Monterey

Dampak: App mungkin dapat melewatkan preferensi Privasi

Deskripsi: Masalah ini telah diatasi dengan validasi symlink yang ditingkatkan.

CVE-2023-38571: Gergely Kalman (@gergely_kalman)

Entri ditambahkan pada 27 Juli 2023

Model I/O

Tersedia untuk: macOS Monterey

Dampak: Pemrosesan model 3D dapat mengakibatkan pengungkapan memori proses

Deskripsi: Masalah ini telah diatasi dengan pemeriksaan yang ditingkatkan.

CVE-2023-38421: Mickey Jin (@patch1t), dan Michael DePlante (@izobashi) dari Trend Micro Zero Day Initiative

CVE-2023-38258: Mickey Jin (@patch1t)

Entri diperbarui pada 27 Juli 2023

Model I/O

Tersedia untuk: macOS Monterey

Dampak: Pemrosesan gambar dapat mengakibatkan pengungkapan memori proses

Deskripsi: Masalah ini telah diatasi dengan pemeriksaan yang ditingkatkan.

CVE-2023-1916

Entri ditambahkan pada 22 Desember 2023

ncurses

Tersedia untuk: macOS Monterey

Dampak: App dapat mengakibatkan app berhenti tiba-tiba atau kode arbitrer dieksekusi

Deskripsi: Masalah kerusakan memori telah diatasi dengan validasi yang ditingkatkan.

CVE-2023-29491: Jonathan Bar Or dari Microsoft, Emanuele Cozzi dari Microsoft, dan Michael Pearse dari Microsoft

Entri ditambahkan pada 08 September 2023

Net-SNMP

Tersedia untuk: macOS Monterey

Dampak: App mungkin dapat memodifikasi bagian sistem file yang dilindungi

Deskripsi: Masalah ini telah diatasi dengan menghapus kode yang rentan.

CVE-2023-38601: Csaba Fitzl (@theevilbit) dari Offensive Security

Entri ditambahkan pada 27 Juli 2023

NSSpellChecker

Tersedia untuk: macOS Monterey

Dampak: Proses yang melewati sandbox dapat menggagalkan pembatasan sandbox

Deskripsi: Masalah logika telah diatasi dengan validasi yang ditingkatkan.

CVE-2023-32444: Mickey Jin (@patch1t)

Entri ditambahkan pada 27 Juli 2023

OpenLDAP

Tersedia untuk: macOS Monterey

Dampak: Pengguna dari jarak jauh dapat menyebabkan penolakan layanan

Deskripsi: Masalah ini telah diatasi dengan penanganan memori yang ditingkatkan.

CVE-2023-2953: Sandipan Roy

OpenSSH

Tersedia untuk: macOS Monterey

Dampak: App mungkin dapat mengakses frasa sandi SSH

Deskripsi: Masalah telah diatasi dengan pembatasan tambahan pada kemampuan mengamati status app.

CVE-2023-42829: James Duffy (mangoSecure)

Entri ditambahkan pada 22 Desember 2023

PackageKit

Tersedia untuk: macOS Monterey

Dampak: App mungkin dapat mengakses data rahasia pengguna

Deskripsi: Masalah logika telah diatasi dengan pembatasan yang ditingkatkan.

CVE-2023-38259: Mickey Jin (@patch1t)

PackageKit

Tersedia untuk: macOS Monterey

Dampak: App mungkin dapat memodifikasi bagian sistem file yang dilindungi

Deskripsi: Masalah izin telah diatasi dengan pembatasan tambahan.

CVE-2023-38602: Arsenii Kostromin (0x3c3e)

Security

Tersedia untuk: macOS Monterey

Dampak: App mungkin dapat mengambil sidik jari pengguna

Deskripsi: Masalah ini telah diatasi dengan menghapus kode yang rentan.

CVE-2023-42831: James Duffy (mangoSecure)

Entri ditambahkan pada 22 Desember 2023

Shortcuts

Tersedia untuk: macOS Monterey

Dampak: Pintasan mungkin dapat memodifikasi pengaturan app Pintasan yang bersifat rahasia

Deskripsi: Masalah akses telah diatasi dengan pembatasan akses yang ditingkatkan.

CVE-2023-32442: peneliti anonim

sips

Tersedia untuk: macOS Monterey

Dampak: Memproses file dapat menyebabkan penolakan layanan atau berpotensi mengungkap konten memori

Deskripsi: Pembacaan di luar batas telah diatasi melalui validasi input yang ditingkatkan.

CVE-2023-32443: David Hoyt dari Hoyt LLC

Software Update

Tersedia untuk: macOS Monterey

Dampak: App mungkin dapat memperoleh hak istimewa root

Deskripsi: Kondisi pacu telah diatasi dengan penanganan status yang ditingkatkan.

CVE-2023-42832: Arsenii Kostromin (0x3c3e)

Entri ditambahkan pada 22 Desember 2023

SQLite

Tersedia untuk: macOS Monterey

Dampak: App mungkin dapat melewatkan preferensi Privasi

Deskripsi: Masalah ini telah diatasi dengan menambahkan pembatasan pencatatan SQLite tambahan.

CVE-2023-32422: Gergely Kalman (@gergely_kalman) dan Wojciech Regula dari SecuRing (wojciechregula.blog)

Entri ditambahkan pada 08 September 2023

SystemMigration

Tersedia untuk: macOS Monterey

Dampak: App mungkin dapat melewatkan preferensi Privasi

Deskripsi: Masalah ini telah diatasi dengan pemeriksaan yang ditingkatkan.

CVE-2023-32429: Wenchao Li dan Xiaolong Bai dari Hangzhou Orange Shield Information Technology Co., Ltd.

Entri ditambahkan pada 27 Juli 2023

tcpdump

Tersedia untuk: macOS Monterey

Dampak: Penyerang dengan posisi jaringan yang memiliki hak istimewa dapat mengeksekusi kode arbitrer

Deskripsi: Masalah penulisan di luar batas telah diatasi dengan validasi input yang ditingkatkan.

CVE-2023-1801

Entri ditambahkan pada 22 Desember 2023

Vim

Tersedia untuk: macOS Monterey

Dampak: Beberapa masalah di Vim

Deskripsi: Beberapa masalah telah diatasi dengan memperbarui Vim.

CVE-2023-2426

CVE-2023-2609

CVE-2023-2610

Entri ditambahkan pada 22 Desember 2023

Weather

Tersedia untuk: macOS Monterey

Dampak: App mungkin dapat menentukan lokasi pengguna saat ini

Deskripsi: Masalah ini telah diatasi dengan penyuntingan informasi sensitif yang ditingkatkan.

CVE-2023-38605: Adam M.

Entri ditambahkan pada 08 September 2023

 


Ucapan terima kasih tambahan

Mail

Kami ingin mengucapkan terima kasih kepada Parvez Anwar atas bantuannya.

 

Informasi mengenai produk yang tidak diproduksi Apple, atau situs web independen yang tidak dikendalikan atau diuji Apple, diberikan tanpa rekomendasi atau persetujuan. Apple tidak bertanggung jawab atas pemilihan, kinerja, atau penggunaan situs web atau produk pihak ketiga. Apple tidak memberikan pernyataan terkait keakuratan atau keandalan situs web pihak ketiga. Hubungi vendor untuk informasi tambahan.

Tanggal Dipublikasikan: