OS X Server: Menyesuaikan batas ukuran pesan untuk layanan Mail

Batas ukuran pesan dapat ditingkatkan atau dinonaktifkan melalui penggunaan perintah serveradmin di Terminal.

Di OS X Server (Mountain Lion) dan OS X Server (Mavericks), konfigurasi layanan Mail default membatasi pengiriman pesan hingga 10 MB atau kurang. Pesan yang lebih besar dari 10 MB akan ditolak oleh Server.

Untuk mengubah batas ukuran pesan, lakukan perintah berikut:

sudo serveradmin settings mail:postfix:message_size_limit = number

Number (angka) dalam perintah di atas sama dengan batas ukuran pesan yang diinginkan dalam bita.Guna menghitung nilai yang tepat untuk batas ukuran yang diinginkan, kalikan nilai MB dengan 1048576. Misalnya, untuk batas 20 MB, perhitungannya menjadi 20x1048576=20971520. Sehingga number pada perintah di atas menjadi 20971520.

Catatan: Nilai yang terlalu kecil akan mengakibatkan hilangnya pemberitahuan tanpa pengiriman, bila ukuran pesan pantulan melebihi batas ukuran MTA lokal atau jarak jauh.

Pelajari lebih lanjut

Untuk menonaktifkan batas ukuran pesan, lakukan perintah berikut:

sudo serveradmin settings mail:postfix:message_size_limit_enabled = no

Catatan: Batas ukuran dapat dikembalikan dengan menggunakan perintah yang sama dengan nilai yes menggantikan no.

Anda dapat memeriksa nilai batas ukuran pesan saat ini dengan perintah ini:

sudo serveradmin settings mail:postfix:message_size_limit
Tanggal Dipublikasikan: