Tentang Apple Remote Desktop 3.7

Pelajari mengenai Apple Remote Desktop 3.7.

Apple Remote Desktop 3.7 dilengkapi pembaruan untuk aplikasi Remote Desktop, dan untuk klien yang dikelola dari jarak jauh.

Cara memperbarui

Untuk pengguna yang sudah membeli Remote Desktop dari Mac App Store, pembaruan akan muncul di tab Pembaruan Mac App Store. Untuk pengguna yang menginstal Remote Desktop dari disk fisik, pembaruan tersedia sebagai Pembaruan Perangkat Lunak otomatis dan sebagai unduhan manual dari Unduhan Dukungan Apple.

Untuk pengguna, pembaruan tersedia sebagai Pembaruan Perangkat Lunak otomatis dan sebagai unduhan manual dari Unduhan Dukungan Apple. Anda juga dapat menggunakan Remote Desktop 3.7 untuk memperbarui klien ke 3.7 dengan memilih Update Client Software (Perbarui Perangkat Lunak Klien) dari menu Manage (Kelola). Remote Desktop client 3.7 sudah termasuk dalam OS X Mavericks.

Persyaratan sistem

  • Remote Desktop 3.7 memerlukan OS X Lion v10.7.5, Mountain Lion, atau Mavericks.

  • Pembaruan Remote Desktop 3.7 memerlukan Apple Remote Desktop 3.0 atau versi lebih baru.

  • OS X Mavericks memerlukan Remote Desktop 3.7 atau versi yang lebih baru.

Apa yang baru

Pembaruan ini meningkatkan stabilitas dan ketahanan aplikasi Remote Desktop secara keseluruhan, dan meliputi peningkatan tertentu berikut ini.

  • Dukungan untuk OS X Mavericks

  • Papan klip bersama yang memungkinkan penyalinan dan penempelan otomatis antara komputer lokal dan jarak jauh

  • Dukungan yang lebih baik untuk sistem Mac dengan beberapa tampilan atau beberapa alamat IP

  • Multi-pengamatan yang lebih baik dengan dukungan isyarat untuk bergeser antara layar

  • Output perintah UNIX jarak jauh tidak lagi terpotong

Tanggal Dipublikasikan: