Menghubungkan Apple Watch ke Wi-Fi

Pelajari cara Apple Watch menggunakan Wi-Fi saat iPhone tidak berada di dekat Anda.

Saat Anda berada di dekat iPhone, Apple Watch akan menggunakan iPhone untuk terhubung ke internet. Jika iPhone tidak berada di dekat Anda, Apple Watch dapat menggunakan Wi-Fi untuk mengakses hal-hal seperti pesan, email, dan musik.

Apple Watch dapat tersambung ke jaringan Wi-Fi:

  • Jika iPhone yang dipasangkan dengan jam tangan Anda pernah terhubung ke jaringan tersebut sebelumnya.

  • Jika jaringan Wi-Fi adalah 802.11b/g/n dengan spektrum 2,4 GHz atau 5 GHz apabila jam tangan Anda mendukungnya.*

  • Jika jaringan Wi-Fi bukan jaringan publik yang harus masuk dengan akun, berlangganan, atau memiliki profil. Misalnya, jaringan gratis dan berbayar di tempat seperti perusahaan, sekolah, asrama, apartemen, hotel, dan pertokoan.

Saat Apple Watch terhubung ke jaringan Wi-Fi yang kompatibel, ikon Wi-Finull akan muncul di bagian atas Pusat Kontrol.

*Apple Watch Series 6 atau versi lebih baru, atau Apple Watch Ultra atau versi lebih baru, dapat terhubung ke jaringan Wi-Fi 2,4 GHz atau 5 Ghz. Apple Watch Series 5 dan versi lebih lama, serta Apple Watch SE, hanya dapat terhubung ke jaringan Wi-Fi 2,4 GHz.

Memilih jaringan Wi-Fi

Jika Apple Watch tidak terhubung secara otomatis ke jaringan Wi-Fi yang dikenal, Anda dapat memilih salah satu:

  1. Buka app Pengaturan di Apple Watch Anda.

  2. Ketuk Wi-Fi. Perangkat Anda mencari jaringan secara otomatis.

  3. Ketuk nama jaringan yang akan dihubungkan.

  4. Jika diminta, masukkan kata sandi jaringan.

  5. Ketuk Gabung.

Melupakan jaringan Wi-Fi

  1. Buka app Pengaturan di Apple Watch Anda.

  2. Ketuk Wi-Fi, lalu ketuk nama jaringan yang terhubung.

  3. Ketuk Lupakan Jaringan Ini, lalu ketuk Lupakan.

Menghubungkan ke jaringan lain

Pelajari mengenai Bluetooth, Wi-Fi, dan jaringan seluler di Apple Watch.

Perlu bantuan lain?

Beri tahu kami lebih lanjut mengenai situasinya, dan kami akan memberikan saran langkah selanjutnya untuk Anda.

Dapatkan saran

Tanggal Dipublikasikan: