Menggunakan Layanan Penggantian Ekspres untuk AirPods, AirPods Pro, atau AirPods Max

Dengan Layanan Penggantian Ekspres, Anda mendapatkan kit yang berisi AirPods atau AirPods Pro pengganti dan semua hal yang Anda perlukan untuk mengirimkan produk asli Anda ke Apple.

Tentang Layanan Penggantian Ekspres

  • Dengan Layanan Penggantian Ekspres, Apple akan mengirimkan produk pengganti terlebih dahulu—jadi Anda tidak perlu menunggu perbaikan.

  • Setelah mendapatkan produk pengganti, segera kirimkan kembali produk asli Anda. Apple harus menerima produk asli Anda dalam 10 hari setelah penggantinya dikirim.

  • Produk pengganti Anda terlindungi garansi 90 hari atau sisa garansi produk asli Anda, mana pun yang memberikan garansi lebih lama. Perlindungan ini merupakan tambahan selain hak apa pun yang diberikan oleh undang-undang perlindungan konsumen di negara atau wilayah Anda atau paket AppleCare+ apa pun.

Temukan tanggal pengiriman produk pengganti Anda

Sebelum Anda mengembalikan AirPods atau AirPods Pro asli Anda

  • Hapus AirPods dari Akun Apple Anda: Di app Lacak, pilih tab Perangkat > pilih AirPods Anda, lalu gesek ke atas dan ketuk Hapus Perangkat Ini. Ketuk Hapus untuk mengonfirmasi.

  • Jika Anda mengirim AirPods Pro, lepaskan eartip dan simpan di tempat yang aman. Jika Anda menyertakannya, eartip tidak akan dikembalikan.

Mengemas AirPods atau AirPods Pro asli Anda

Kit Layanan Penggantian Ekspres berisi segala yang Anda butuhkan untuk mengemas dan mengirim produk asli Anda ke Apple — termasuk kotak kecil dan kotak pengiriman besar tempat produk pengganti Anda tiba, yang Anda gunakan untuk mengemas dan mengirim kembali produk asli Anda ke Apple.

Jangan sertakan apa pun ke dalam kotak — seperti eartip, kabel USB, adaptor daya, atau aksesori lainnya. Selain itu, Anda harus menyertakan hanya komponen AirPods yang menjadi dasar pengajuan klaim Anda (misalnya, jika Anda mengajukan klaim untuk earbud kanan, kirimkan hanya earbud kanan). Jika Anda menyertakan barang lain di dalam kotak, barang tersebut tidak akan dikembalikan kepada Anda.

Bergantung pada apakah Anda mengirimkan satu atau kedua earbud atau casing pengisian daya, Anda mungkin tidak perlu mengikuti semua langkah untuk mengemas AirPods atau AirPods Pro asli Anda.

  1. Untuk setiap earbud yang akan Anda kirim, geser gagang ke dalam tabung kertas sisipan, lalu lipat penutup atasnya.

  2. Letakkan setiap sisipan ke dalam kotak kecil warna putih atau alami tempat penggantinya tiba.

  3. Jika Anda juga mengirimkan Casing Pengisian Daya Nirkabel asli, masukkan ke dalam kotak kecil berwarna putih atau alami yang disertakan dengan casing pengisian daya pengganti.

  4. Masukkan kotak kecil tersebut ke dalam kotak pengiriman lebih besar yang juga digunakan untuk mengemas iPad pengganti. Jika bagian luar kotak pengiriman memiliki stiker baterai, pastikan stiker tidak tertutup dengan selotip atau label pengiriman.

Mengemas AirPods Max awal Anda

Ikuti langkah-langkah berikut untuk menyiapkan AirPods Max Anda:

Untuk pelanggan di Jepang, ikuti langkah 1, lalu lanjutkan ke bagian Mengirim AirPods Max ke Apple untuk wilayah Asia-Pasifik.

  1. Lepaskan bantalan telinga dan simpan di tempat yang aman untuk digunakan nanti.

  2. Masukkan setiap earpiece ke kantong terpisah.

  3. Putar earpiece sehingga menghadap ke bawah, lalu masukkan AirPods Max ke sisipan plastik dengan bentuk yang sesuai. Pasang penutup untuk kotak putih.

  4. Masukkan kotak putih ke dalam karton pengiriman cokelat, lalu tutup karton. (Jangan sertakan bantalan telinga, kabel USB, adaptor daya, atau aksesori lainnya. Jika Anda menyertakan item tambahan dalam kotak, kami tidak akan dapat mengembalikannya kepada Anda.)

  5. Segel karton dengan selotip, lalu kirimkan ke Apple.* Jika terdapat stiker baterai yang menempel pada bagian luar karton, pastikan stiker baterai tersebut tidak terhalang.

* Apple tidak bertanggung jawab atas kerusakan apa pun selama pengiriman.

Mengirimkan produk asli Anda ke Apple

Apple tidak bertanggung jawab atas kerusakan yang terjadi selama pengiriman.

Tanggal Dipublikasikan: