Mengenai pembaruan iOS 7

Pembaruan ini disertai dengan rancangan baru yang indah dan juga berisi ratusan fitur baru.

iOS 7.1.2

Pembaruan ini berisi perbaikan bug dan pembaruan keamanan, meliputi:

  • Meningkatkan konektivitas dan stabilitas iBeacon

  • Memperbaiki bug pada transfer data untuk beberapa aksesoris pihak ke-3, termasuk pemindai kode bar

  • Memperbaiki masalah pada kelas perlindungan data lampiran Mail

Untuk informasi mengenai konten keamanan pembaruan ini, kunjungi situs web ini: http://support.apple.com/kb/HT1222?viewlocale=id_ID

iOS 7.1.1

Pembaruan ini berisi peningkatan, perbaikan bug dan pembaruan keamanan, meliputi:

  • Peningkatan lebih lanjut untuk pengenalan sidik jari Touch ID

  • Memperbaiki bug yang dapat mempengaruhi responsivitas papan ketik

  • Memperbaiki masalah saat menggunakan papan ketik Bluetooth dengan VoiceOver yang diaktifkan

Untuk informasi mengenai konten keamanan pembaruan ini, kunjungi situs web ini:http://support.apple.com/kb/HT1222?viewlocale=id_ID

iOS 7.1

Pembaruan ini berisi peningkatan dan perbaikan bug, meliputi:

  • CarPlay

    • Pengalaman iOS yang dirancang untuk mobil

    • Cukup dengan menyambungkan iPhone Anda ke kendaraan dengan CarPlay yang diaktifkan

    • Mendukung Telepon, Musik, Peta, Pesan, dan app audio pihak ketiga

    • Kontrol dengan Siri dan layar sentuh mobil, kenop, dan tombol

  • Siri

    • Kontrol kapan Siri mendengar ucapan secara manual dengan menahan tombol utama saat berbicara dan melepaskannya setelah selesai sebagai pengganti kontrol otomatis yang membiarkan Siri mengenali kapan Anda berhenti berbicara

    • Suara laki-laki dan perempuan yang baru dan terdengar lebih alami untuk bahasa China Mandarin, Inggris UK, Inggris Australia, dan Jepang

  • iTunes Radio

    • Bidang pencarian di atas Stasiun Unggulan untuk membuat stasiun dengan mudah berdasarkan artis atau lagu favorit Anda

    • Beli album dengan mengetuk tombol di jendela Diputar Sekarang

    • Berlangganan iTunes Match di iPhone, iPad, atau iPad touch untuk menikmati iTunes Radio tanpa iklan

  • Kalender

    • Pilihan untuk menampilkan acara dalam tampilan bulanan

    • Hari libur skala nasional ditambahkan secara otomatis untuk banyak negara

  • Aksesibilitas

    • Pilihan fon tebal kini meliputi papan ketik, kalkulator, dan banyak simbol gambar ikon

    • Pilihan Kurangi Gerakan kini meliputi, Cuaca, Pesan, dan animasi UI multitugas

    • Pilihan baru untuk menampilkan bentuk tombol, menggelapkan warna app, dan mengurangi titik putih

  • Pengaturan Kamera baru untuk mengaktifkan HDR secara otomatis untuk iPhone 5s

  • Dukungan Rantai Kunci iCloud di negara tambahan

  • Pemberitahuan panggilan FaceTime dibersihkan secara otomatis saat Anda menjawab panggilan di perangkat lain

  • Memperbaiki bug yang kadang menyebabkan layar utama berhenti tiba-tiba

  • Meningkatkan pengenalan sidik jari Touch ID

  • Kinerja yang lebih baik untuk iPhone 4

  • Memperbaiki tampilan tanda belum dibaca di Mail untuk jumlah pesan yang lebih besar dari 10.000

  • Peningkatan antarmuka pengguna yang berkelanjutan

Untuk informasi mengenai konten keamanan pembaruan ini, hubungi situs web ini: http://support.apple.com/kb/HT1222?viewlocale=id_ID

iOS 7.0.6

Pembaruan keamanan ini menyediakan perbaikan untuk verifikasi koneksi SSL.

Untuk mengetahui informasi mengenai konten keamanan pembaruan ini, silakan kunjungi situs web berikut: http://support.apple.com/kb/HT1222?viewlocale=id_ID

Tersedia melalui iTunes.

iOS 7.0.5

Memperbaiki penyediaan jaringan untuk model iPhone 5s dan iPhone 5c tertentu yang dijual di Tiongkok daratan.

Untuk informasi mengenai konten keamanan pembaruan ini, kunjungi situs web ini: http://support.apple.com/kb/HT1222?viewlocale=id_ID

iOS 7.0.4

Perbaikan bug dan peningkatan, termasuk perbaikan untuk masalah yang menyebabkan panggilan FaceTime gagal bagi beberapa pengguna.

Untuk informasi mengenai konten keamanan pembaruan ini, kunjungi situs web ini:http://support.apple.com/kb/HT1222?viewlocale=id_ID

iOS 7.0.3

Pembaruan ini berisi peningkatan dan perbaikan bug, meliputi:

  • Menambahkan Rantai Kunci iCloud untuk menyimpan nama akun, kata sandi, dan nomor kartu kredit Anda di semua perangkat yang Anda setujui

  • Menambahkan Penghasil Kata Sandi sehingga Safari dapat menyarankan kata sandi yang unik dan susah ditebak untuk akun online Anda

  • Memperbarui layar terkunci untuk menunda munculnya “geser-buka” saat Touch ID digunakan

  • Menambahkan kembali kemampuan untuk mencari di web dan Wikipedia dari pencarian Spotlight

  • Memperbaiki masalah yang membuat iMessage gagal mengirim bagi beberapa pengguna

  • Memperbaiki bug yang dapat mencegah pengaktifan iMessage

  • Meningkatkan stabilitas sistem saat menggunakan app iWork

  • Memperbaiki masalah kalibrasi akselerometer

  • Memperbaiki masalah yang dapat membuat Siri dan VoiceOver menggunakan suara kualitas rendah

  • Memperbaiki bug yang dapat memungkinkan orang lain memintasi kode sandi layar Terkunci

  • Meningkatkan pengaturan Kurangi Gerakan untuk meminikan gerakan dan animasi

  • Memperbaiki masalah yang dapat membuat input VoiceOver menjadi terlalu sensitif

  • Memperbarui pengaturan Teks Tebal untuk juga mengubah teks pad panggilan

  • Memperbaiki masalah yang dapat membuat perangkat yang diawasi menjadi tidak diawasi saat memperbarui perangkat lunak

Untuk informasi mengenai konten keamanan pembaruan ini, kunjungi situs web ini: http://support.apple.com/kb/HT1222?viewlocale=id_ID

iOS 7.0.2

Pembaruan Perangkat Lunak iOS 7.0.2

  • Memperbaiki bug yang dapat memungkinkan orang lain memintasi kode sandi layar Kunci

  • Memperkenalkan kembali pilihan papan ketik Yunani untuk memasukkan kode sandi

Untuk informasi mengenai konten keamanan pembaruan ini, kunjungi situs web ini:http://support.apple.com/kb/HT1222?viewlocale=id_ID&locale=id_ID

iOS 7.0.1

Pembaruan ini berisi perbaikan bug dan peningkatan.

Catatan: Untuk iPhone 5c dan iPhone 5s

Tersedia melalui iTunes dan secara nirkabel.

Untuk informasi lebih lanjut, lihat iOS: Cara memperbarui iPhone, iPad, atau iPod touch.

iOS 7

Pembaruan ini disertai dengan rancangan baru yang indah dan juga berisi ratusan fitur baru, termasuk yang berikut ini:

  • Rancangan baru

    • Antarmuka yang dirancang ulang memperbarui keseluruhan sistem dan semua app internal

    • Gerakan dan animasi halus; banyaknya lapisan dan efek tembus pandang memberikan kedalaman

    • Palet warna baru yang elegan dan tipografi yang diperhalus

    • Bunyi sistem dan nada dering yang diperbarui

  • Pusat Kontrol

    • Akses cepat ke kontrol dan app yang paling sering digunakan dengan menggesek dari bagian bawah layar ke atas

    • Menyalakan & mematikan Mode Pesawat, Wi-Fi, Bluetooth, Jangan Ganggu; menyesuaikan kecerahan layar, akses kontrol media; menyalakan AirPlay dan AirDrop

    • Mengakses kontrol senter, timer, kalkulator, kamera dan kontrol musik dengan cepat

  • Peningkatan Pusat Pemberitahuan

    • Tampilan Hari Ini yang baru memungkinkan Anda untuk meninjau hari Anda, termasuk cuaca, kalender, dan saham

    • Notifikasi yang ditutup di satu perangkat akan tertutup di semua perangkat Anda

  • Peningkatan Multitugas

    • Meninjau layar app yang terbuka saat Anda berganti app

    • Mengizinkan app mana pun untuk terus memperbarui konten di latar belakang

  • Peningkatan kamera

    • Mengganti mode kamera yang berbeda dengan menggesek – video, foto diam, aspek persegi, dan panorama

    • Filter foto real-time dengan iPhone 4S atau lebih baru, dan iPod touch (generasi ke-5)

  • Peningkatan foto

    • Mengelola foto dan video Anda secara otomatis berdasarkan waktu dan lokasi ke dalam Momen

    • Berbagi Foto iCloud mendukung beberapa kontributor dan video, ditambah tampilan Aktivitas baru

    • Menambah efek filter foto

    • Dukungan Flickr dan Vimeo

  • AirDrop

    • Berbagi konten dengan orang di sekitar dengan cepat dan mudah

    • Transfer yang dienkripsi dengan aman tanpa memerlukan jaringan atau pengaturan

    • Didukung di iPhone 5, iPad (generasi ke-4), iPad mini, dan iPod touch (generasi ke-5) dan memerlukan akun iCloud

  • Peningkatan Safari

    • Tampilan tab iPhone yang baru memungkinkan Anda untuk berganti halaman web yang terbuka dengan mudah

    • Bidang pencarian cerdas yang menyatu untuk istilah pencarian dan alamat web

    • Tautan Bersama menampilkan halaman web yang dibagikan oleh orang yang Anda ikuti di Twitter

  • iTunes Radio

    • Layanan stream radio

    • Memilih dari lebih dari 250 stasiun unggulan yang dibuat berdasarkan genre

    • Membuat stasiun Anda sendiri dari artis atau lagu favorit Anda

  • Peningkatan Siri

    • Suara lelaki dan perempuan yang terdengar lebih alami untuk bahasa Inggris AS, Perancis, dan Jerman

    • Hasil pencarian web Wikipedia, Twitter, dan Bing yang terintegrasi

    • Mengubah pengaturan termasuk Wi-Fi, Bluetooth, dan kecerahan

    • Didukung di iPhone 4S, iPhone 5, iPad dengan layar Retina, iPad mini, dan iPod touch (generasi ke-5)

  • Peningkatan App Store

    • Melihat app sesuai lokasi Anda saat ini dengan Populer Dekat Saya

    • Menemukan app sesuai umur di kategori Anak

    • Terus memperbarui app Anda secara otomatis

  • Kunci Pengaktifan Cari iPhone Saya

    • Mematikan Cari iPhone Saya, menghapus perangkat Anda, pengaktifan ulang, dan keluar dari iCloud memerlukan kata sandi ID Apple Anda

    • Pesan khusus dapat ditampilkan di perangkat Anda bahkan setelah perangkat dihapus dari jarak jauh

  • Peningkatan iTunes Store

    • Meninjau dan membeli lagu yang telah Anda dengar di iTunes Radio saat Berada di iTunes Store

    • Menambahkan ke, membeli dari, Daftar Keinginan iTunes Anda

    • Memindai kode dengan kamera untuk menukarkan Kartu Hadiah iTunes

  • Peningkatan musik

    • Memutar musik yang dibeli dari iCloud

    • Memutar iPhone atau iPod touch untuk menelusuri musik Anda dengan Album Wall

  • Peningkatan video

    • Memutar film dan acara TV yang dibeli dari iCloud

    • Melihat film dan acara TV yang mirip di Terkait

  • Peningkatan Peta

    • Petunjuk arah berjalan belokan-demi-belokan

    • Mode malam otomatis

    • Penanda dibagikan di semua perangkat via iCloud

  • Peningkatan Mail

    • Kotak Mail Cerdas baru, termasuk Belum Dibaca, Lampiran, Semua Draf dan Ke atau CC

    • Pencarian yang ditingkatkan

    • Melihat anotasi PDF

  • Panggilan audio FaceTime

  • Memblokir Telepon, Pesan dan penelepon FaceTime yang tidak diinginkan

  • Dukungan untuk mengirim pesan MMS panjang

  • Menarik Layar Utama ke bawah untuk menampilkan pencarian Spotlight

  • Memindai untuk mendapatkan pass Passbook

  • Nada dering, alarm, peringatan dan bunyi sistem baru

  • Definisi kata yang dipilih untuk bahasa tambahan: Italia, Korea, dan Belanda

  • Inclinometer di app Kompas

  • Dukungan Wi-Fi HotSpot 2.0

  • Fitur aksesibilitas

    • Orang dengan keterampilan motorik yang terbatas sekarang dapat mengontrol perangkat mereka menggunakan Kontrol Pengalihan

    • Menyesuaikan gaya teks tertulis

    • Dukungan input tulisan tangan di VoiceOver

    • Dukungan input matematika menggunakan Braille Nemeth di VoiceOver

    • Memilih dari beberapa suara premium untuk pilihan pengucapan dan VoiceOver

    • Dukungan untuk Alat Bantu Dengar yang Dibuat untuk iPhone dan audio stereo untuk iPhone 5 dan iPod touch (generasi ke-5)

  • Fitur perusahaan

    • Mengelola app dan akun mana yang digunakan untuk membuka dokumen dan lampiran

    • VPN Per App

    • Manajemen lisensi App Store

    • Satu info masuk untuk perusahaan

    • Konfigurasi jarak jauh untuk app yang dikelola

    • Perlindungan data otomatis untuk app pihak ketiga

    • Penyelarasan Catatan Exchange

    • Menginstal fon khusus

    • Permintaan dan batasan manajemen baru

  • Fitur pendidikan

    • Manajemen perangkat bergerak untuk Apple TV

    • Meminta Pencerminan AirPlay dari perangkat pelajar ke Apple TV

    • Pra-konfigurasi tujuan AirPlay dan pencetak AirPrint

    • Pendaftaran MDM singkat

    • Kemampuan untuk membatasi perubahan akun

    • Filter konten web

    • App yang disahkan dapat memulai mode satu app

    • Konfigurasi pengaturan aksesibilitas untuk mode satu app

  • Fitur untuk Tiongkok daratan

    • Integrasi Tencent Weibo

    • Kamus dwibahasa China-Inggris

    • Input tulisan tangan yang ditingkatkan dengan akurasi yang ditingkatkan, kebebasan urutan coretan dan dukungan untuk beberapa input karakter sekaligus

  • Perbaikan bug

Sebagian fitur mungkin tidak tersedia untuk semua negara atau atau semua area.

Untuk informasi mengenai konten keamanan pembaruan ini, kunjungi situs web: http://support.apple.com/kb/HT1222

Tanggal Dipublikasikan: