Jika papan ketik iPad berukuran kecil atau terbagi menjadi dua
Pelajari cara mengembalikan papan ketik pada layar iPad ke papan ketik default jika ukurannya lebih kecil dari yang diharapkan atau jika tampilannya terbagi menjadi dua.
Jika papan ketik iPad tidak berukuran penuh dan berpusat di bagian bawah layar, Anda mungkin menyalakan salah satu fitur berikut:
Papan ketik mengapung, yaitu satu papan ketik berukuran lebih kecil yang dapat dipindahkan ke mana pun pada layar
Papan ketik terpisah yang membagi papan ketik menjadi dua bagian dan dapat dipindahkan ke atas dan bawah
Untuk mengembalikan papan ketik ke default, ikuti langkah-langkah di bawah ini.
Cara mengembalikan papan ketik mengapung di iPad ke papan ketik default
Letakkan dua jari pada papan ketik mengapung.
Rentangkan jari untuk memperbesar papan ketik kembali ke ukuran penuh, lalu lepaskan.
Anda juga dapat mengetuk , lalu mengetuk Penuh untuk kembali ke papan ketik default.
Cara mengembalikan papan ketik terpisah di iPad ke papan ketik default
Sentuh dan tahan di sudut kanan bawah papan ketik.
Geser jari ke atas ke Gabung atau Pasang dan Gabungkan, lalu lepaskan.
Papan ketik terpisah hanya tersedia di iPad mini dan iPad (generasi ke-9 dan versi lebih lama).
Pelajari lebih lanjut
Ketahui lebih lanjut cara mengetik dengan papan ketik pada layar di iPad, termasuk cara menggunakan papan ketik mengambang dan terpisah.