Berbagi ke YouTube, Facebook, atau Vimeo dari app video Apple

Pelajari cara berbagi video yang dibuat dengan Clips, iMovie, Final Cut Pro, atau Compressor.

Berbagi ke YouTube, Facebook, atau Vimeo dari Clips

Gunakan langkah berikut untuk berbagi dari Clips 3.0.1 atau versi lebih baru:

  1. Jika video yang ingin Anda bagikan tidak sedang dibuka, ketuk tombol ProyekNo alt supplied for Image di sudut kiri atas.

  2. Ketuk tombol BagikanNo alt supplied for Image. Jika Anda ingin mengubah rasio aspek proyek, orientasi, atau pilihan lanjutan lainnya, ketuk Pilihan di bagian atas layar. Ketuk Selesai untuk menerapkan pengaturan baru.

  3. Ketuk Simpan Video untuk menyimpan video versi final di perpustakaan Foto pada perangkat. Jika sudah mengaktifkan Foto iCloud, Anda juga dapat mengakses video dari perangkat Apple lain milik Anda.

  4. Buka app YouTube, Facebook, atau Vimeo di perangkat, masuk ke akun Anda, lalu unggah video.

Berbagi ke YouTube, Facebook, atau Vimeo dari iMovie

Gunakan langkah berikut untuk berbagi video yang Anda buat dengan iMovie di iPhone, iPad, atau Mac ke YouTube, Facebook, atau Vimeo.

Berbagi video dari iMovie di iPhone atau iPad

Gunakan langkah berikut untuk berbagi dari iMovie 2.3.2 atau versi lebih baru:

  1. Pada browser Proyek di iMovie, ketuk proyek yang ingin Anda bagikan, lalu ketuk tombol BagikanNo alt supplied for Image. Jika Anda ingin mengubah rasio aspek proyek, orientasi, atau pilihan lanjutan lainnya, ketuk Pilihan di bagian atas layar. Ketuk Selesai untuk menerapkan pengaturan baru.

  2. Ketuk Simpan Video untuk menyimpan video versi final di perpustakaan Foto pada perangkat. Jika sudah mengaktifkan Foto iCloud, Anda juga dapat mengakses video dari perangkat Apple lain milik Anda.

  3. Buka app YouTube, Facebook, atau Vimeo di perangkat, masuk ke akun Anda, lalu unggah video.

Berbagi video dari iMovie di Mac

Gunakan langkah berikut untuk berbagi dari iMovie 10.2.2 atau versi lebih baru:

  1. Jika proyek sedang dibuka di iMovie, klik tombol BagikanNo alt supplied for Image.

  2. Klik YouTube & Facebook.

  3. Klik menu pop-up Resolusi dan pilih ukuran video Anda.

  4. Pilih lokasi untuk menyimpan file video, lalu klik Simpan.

  5. Dengan Safari atau browser web lain, masuk ke akun YouTube, Facebook, atau Vimeo Anda, lalu unggah file video.

Berbagi ke YouTube, Facebook, atau Vimeo dari Final Cut Pro di Mac

Gunakan langkah berikut untuk berbagi dari Final Cut Pro 10.5.1 atau versi yang lebih baru untuk Mac:

  1. Pilih proyek Anda di browser Final Cut Pro, klik tombol BagikanNo alt supplied for Image, lalu pilih YouTube & Facebook. Cara lainnya, pilih File > Bagikan > YouTube & Facebook.*

  2. Di jendela Share (Bagikan), klik Info untuk mengubah nama klip, deskripsi, dan lainnya. Klik Settings (Pengaturan) untuk memilih resolusi, kompresi, dan pengaturan teks.

  3. Klik Next (Berikutnya), pilih lokasi untuk menyimpan file video, lalu klik Save (Simpan).

  4. Dengan Safari atau browser web lain, masuk ke akun YouTube, Facebook, atau Vimeo Anda, lalu unggah file video. Anda juga bisa mendapatkan app Vimeo untuk macOS dari Mac App Store untuk mengunggah video ke Vimeo.

* Anda dapat menambahkan tujuan berbagi YouTube & Facebook jika tidak melihatnya. Pilih File > Bagikan > Tambah Tujuan, lalu seret tujuan YouTube & Facebook dari area di kanan ke daftar Tujuan di sebelah kiri (atau klik tujuan dua kali di sebelah kanan). Pelajari lebih lanjut cara membuat tujuan berbagi.

Berbagi ke YouTube, Facebook, atau Vimeo dari Final Cut Pro untuk iPad

Untuk proyek SDR Final Cut Pro untuk iPad atau proyek apa pun yang ingin Anda unggah ke platform sosial seperti Facebook, Instagram, dan TikTok, pilih Social Platforms (Platform Sosial) dari menu pop-up Preset saat membagikan video. Pilihan Social Platforms (Platform Sosial) akan mengekspor video Anda menggunakan codec H.264 untuk menghasilkan ukuran file yang lebih kecil dan kompatibilitas dengan berbagai perangkat.

Untuk proyek HDR yang ingin Anda unggah ke YouTube atau Vimeo, pilih Default dari menu pop-up Preset.

Pelajari lebih lanjut tentang membagikan proyek Final Cut Pro untuk iPad Anda

Berbagi ke YouTube, Facebook, atau Vimeo dari Compressor

Gunakan langkah berikut untuk berbagi dari Compressor 4.5.1 atau versi lebih baru:

  1. Di Compressor, klik Add File (Tambah File) di area batch, pilih file sumber yang akan dibagikan, lalu klik Add (Tambah).

  2. Di jendela pengaturan yang terbuka, pilih YouTube & Facebook, pilih lokasi untuk file yang ditranskodekan, lalu klik OK (OKE).

  3. Jika file sumber telah berada di area batch, Anda dapat menyeret YouTube & Facebook dari bagian Built-In (Bawaan) di panel Settings (Pengaturan) ke file sumber di area batch.

  4. Klik Start Batch (Mulai Batch).

  5. Dengan Safari atau browser web lain, masuk ke akun YouTube, Facebook, atau Vimeo Anda, lalu unggah file video.

Informasi mengenai produk yang tidak diproduksi Apple, atau situs web independen yang tidak dikendalikan atau diuji Apple, diberikan tanpa rekomendasi atau persetujuan. Apple tidak bertanggung jawab atas pemilihan, kinerja, atau penggunaan situs web atau produk pihak ketiga. Apple tidak memberikan pernyataan terkait keakuratan atau keandalan situs web pihak ketiga. Hubungi vendor untuk informasi tambahan.

Tanggal Dipublikasikan: