Memutar audio berformat Dolby Atmos atau suara surround di Apple TV

Apple TV didesain untuk memberikan pengalaman suara terbaik yang didukung sistem hiburan di rumah Anda. Ketahui format audio yang didukung di Apple TV dan pengaturan yang dapat Anda gunakan untuk memutar suara dengan kualitas tertinggi.

Format audio yang didukung di Apple TV

Apple TV 4K dan Apple TV HD secara otomatis memutar suara dengan kualitas tertinggi yang didukung oleh pengaturan sistem hiburan rumah dan yang tersedia dengan konten yang Anda tonton.

Jika sistem hiburan rumah tidak mendukung format audio yang dipilih Apple TV secara otomatis, Anda dapat mengubah format audio secara manual. Buka Pengaturan > Video dan Audio > Format Audio, lalu nyalakan Ubah Format. Dari sini Anda dapat memilih:

  • Dolby Digital 5.1: Memutar audio pada beberapa speaker dan satu subwoofer, seperti pengaturan speaker 5.1.

  • Stereo: Mendukung kualitas audio untuk semua televisi, film, dan acara TV yang memutar suara melalui saluran kanan dan kiri.

Pengaturan yang dapat Anda gunakan

Di Apple TV 4K dengan tvOS versi terbaru, Anda dapat mendengarkan musik, film, dan acara TV berformat Dolby Atmos. Anda dapat menggunakan pengaturan berikut untuk memutar suara dalam format Dolby Atmos atau suara surround:

  • Satu atau dua speaker HomePod*

  • Televisi yang mendukung audio Dolby Atmos

  • Soundbar yang kompatibel dengan Dolby Atmos dan televisi yang mendukung audio Dolby Atmos

  • Penerima AV yang mendukung Dolby Atmos

* Apple TV dan speaker HomePod Anda secara otomatis memutar suara berformat Dolby Atmos atau suara surround jika tersedia dengan konten yang Anda tonton. HomePod mini tidak mendukung Dolby Atmos. Jika Anda ingin mengatur audio home theater dengan HomePod, ketahui caranya.

Informasi mengenai produk yang tidak diproduksi Apple, atau situs web independen yang tidak dikendalikan atau diuji Apple, diberikan tanpa rekomendasi atau persetujuan. Apple tidak bertanggung jawab atas pemilihan, kinerja, atau penggunaan situs web atau produk pihak ketiga. Apple tidak memberikan pernyataan terkait keakuratan atau keandalan situs web pihak ketiga. Hubungi vendor untuk informasi tambahan.

Tanggal Dipublikasikan: