Membuat penginstal yang dapat di-boot untuk macOS
Anda dapat menggunakan flash drive USB atau volume sekunder lainnya sebagai disk mulai tempat menginstal sistem operasi Mac. Langkah-langkah ini terutama ditujukan untuk administrator sistem dan pengguna lain yang berpengalaman.
Apakah Anda memerlukan penginstal yang dapat di-boot?
Anda tidak perlu menggunakan penginstal yang dapat di-boot untuk meningkatkan macOS atau menginstal ulang macOS. Namun, penginstal yang dapat di-boot dapat berguna ketika metode tersebut atau metode penginstalan macOS lainnya tidak berhasil, atau ketika Anda ingin menginstal macOS di beberapa komputer tanpa harus mengunduh penginstal berkali-kali.
Membuat penginstal yang dapat di-boot tidak sama dengan mempersiapkan perangkat penyimpanan eksternal untuk digunakan sebagai disk mulai.
Mengunduh penginstal macOS lengkap
Dapatkan penginstal lengkap dengan mengunduhnya melalui App Store, browser web, atau Terminal menggunakan petunjuk di Cara mengunduh dan menginstal macOS.
Untuk mendapatkan penginstal, Anda hanya perlu mengunduhnya, bukan menginstalnya. Jika penginstal terbuka secara otomatis setelah diunduh, cukup tutup penginstal.
biasanya, Anda harus mengunduh dari Mac yang kompatibel dengan macOS yang diunduh. Untuk versi macOS sebelum macOS High Sierra 10.13, Anda juga harus membuat penginstal yang dapat di-boot pada Mac lama yang kompatibel versi tersebut.
Administrator perusahaan: Unduh dari Apple, bukan server pembaruan yang di-hosting secara lokal.
Periksa nama penginstal setelah mengunduhnya. Penginstal ini berupa app yang bernama Install [Nama Versi], contohnya Install macOS Tahoe. Jika file berupa disk image (.dmg) atau paket (.pkg), baca petunjuk pengunduhan untuk detail cara mendapatkan penginstal dari file ini.
Periksa lokasi penginstal. Lokasi yang seharusnya adalah di folder Aplikasi, yaitu folder yang terbuka saat Anda memilih Buka > Aplikasi dari bar menu di Finder. Jika perlu, pindahkan penginstal ke folder ini.
Menyambungkan dan mengganti nama flash drive USB
Sambungkan flash drive USB atau volume sekunder lainnya secara langsung ke Mac. Saat Anda membuat penginstal yang dapat di-boot, flash drive ini akan dihapus secara otomatis menggunakan format yang sesuai: Mac OS Diperluas (Terjurnal).
Periksa kapasitas penyimpanan flash drive tersebut. Flash drive berkapasitas 32 GB sangat memadai untuk penginstal macOS apa pun dan kapasitas 16 GB cukup untuk memuat sebagian besar versi macOS sebelumnya. Jika perlu lebih banyak ruang, Terminal akan memberi tahu Anda.
Ubah nama flash drive menjadi MyVolume. Ini adalah nama yang diharapkan oleh perintah Terminal di bawah.
Menyalin perintah yang sesuai
Tergantung versi macOS yang diunduh, klik tiga kali atau seret kursor di dalam area yang dapat digulir dari salah satu perintah ini untuk memilih perintah lengkap. Kemudian, tekan Command-C untuk menyalin perintah ke Papan Klip.
Tahoe
sudo /Applications/Install\ macOS\ Tahoe.app/Contents/Resources/createinstallmedia --volume /Volumes/MyVolume
Sequoia
sudo /Applications/Install\ macOS\ Sequoia.app/Contents/Resources/createinstallmedia --volume /Volumes/MyVolume
Sonoma
sudo /Applications/Install\ macOS\ Sonoma.app/Contents/Resources/createinstallmedia --volume /Volumes/MyVolume
Ventura
sudo /Applications/Install\ macOS\ Ventura.app/Contents/Resources/createinstallmedia --volume /Volumes/MyVolume
Monterey
sudo /Applications/Install\ macOS\ Monterey.app/Contents/Resources/createinstallmedia --volume /Volumes/MyVolume
Big Sur
sudo /Applications/Install\ macOS\ Big\ Sur.app/Contents/Resources/createinstallmedia --volume /Volumes/MyVolume
Catalina
sudo /Applications/Install\ macOS\ Catalina.app/Contents/Resources/createinstallmedia --volume /Volumes/MyVolume
Mojave
sudo /Applications/Install\ macOS\ Mojave.app/Contents/Resources/createinstallmedia --volume /Volumes/MyVolume
High Sierra
sudo /Applications/Install\ macOS\ High\ Sierra.app/Contents/Resources/createinstallmedia --volume /Volumes/MyVolume
El Capitan
sudo /Applications/Install\ OS\ X\ El\ Capitan.app/Contents/Resources/createinstallmedia --volume /Volumes/MyVolume --applicationpath /Applications/Install\ OS\ X\ El\ Capitan.app
Memasukkan perintah di Terminal
Buka Terminal, yang ada di folder Utilitas dalam folder Aplikasi. Anda juga dapat menggunakan di bar menu untuk menemukan dan membukanya.
Tempelkan perintah yang Anda salin di atas ke Terminal, atau ketik perintah. Kemudian, tekan Return untuk memasukkan perintah.
Bila diminta, masukkan kata sandi administrator, lalu tekan Return. Terminal tidak menampilkan karakter apa pun saat Anda mengetik.
Jika Anda melihat pesan bahwa penginstal tampaknya bukan aplikasi penginstal yang valid, hapus penginstal tersebut, gunakan Utilitas Disk untuk memperbaiki disk mulai, lalu unduh penginstal lagi.
Jika Anda melihat pesan bahwa perintah tidak ditemukan, pastikan Anda menggunakan perintah yang benar dan penginstal berada di folder Aplikasi dan bernama Install [Nama Versi]. Jika Anda membuat penginstal yang dapat di-boot di Mac yang menggunakan macOS Sierra 10.12.6 atau versi lebih lama, tambahkan
--applicationpathke perintah, diikuti dengan jalur penginstal yang sesuai, mirip dengan yang ditampilkan di bagian akhir perintah untuk El Capitan.
Jika diminta, ketik Y untuk mengonfirmasi bahwa Anda ingin menghapus volume, lalu tekan Return. Terminal menampilkan kemajuan proses saat volume dihapus.
Jika Anda melihat pesan bahwa Terminal perlu mengakses file di volume yang dapat dilepas, klik OK untuk mengizinkan Terminal melanjutkan proses ini.
Jika Terminal tidak berhasil melakukan penghapusan, gunakan Utilitas Disk untuk menghapus volume menggunakan format Mac OS Diperluas (Terjurnal), lalu coba lagi.
Ketika Terminal menunjukkan bahwa media penginstalan kini tersedia, nama flash drive USB Anda akan sama dengan penginstal, misalnya Install macOS Tahoe.
Tutup Terminal, keluarkan flash drive, dan cabut dari Mac. Anda sekarang dapat menghapus penginstal dari folder Aplikasi.
Contoh ini menunjukkan pembuatan penginstal yang dapat di-boot untuk macOS Ventura:

Menggunakan penginstal yang dapat di-boot
Ikuti langkah-langkah berdasarkan apakah Anda menggunakan penginstal yang dapat di-boot di Mac dengan Apple silicon.
Penting: Mac harus terhubung ke internet agar penginstal bisa mendapatkan firmware dan informasi lain yang khusus untuk model Mac ini. Jika macOS yang diinstal tidak kompatibel dengan Mac Anda, penginstalan mungkin tidak selesai atau Mac mungkin menampilkan lingkaran bergaris melintang saat dimulai.
Mac dengan Apple silicon
Matikan Mac.
Sambungkan penginstal yang dapat di-boot ke Mac secara langsung.
Tekan dan tahan tombol daya di Mac. Saat Anda terus menekan tombol, Mac akan dimulai dan memuat pilihan mulai, yang menampilkan volume yang dapat di-boot, termasuk penginstal yang dapat di-boot.
Pilih penginstal yang dapat di-boot, lalu klik Lanjutkan.
Saat penginstal macOS terbuka, ikuti instruksi di layar.
Mac lainnya
Matikan Mac.
Sambungkan penginstal yang dapat di-boot ke Mac secara langsung.
Nyalakan Mac, lalu langsung tekan dan tahan tombol Option (Alt).
Lepaskan tombol Option saat layar menampilkan volume yang dapat di-boot, termasuk penginstal yang dapat di-boot.
Pilih penginstal yang dapat di-boot, lalu klik tanda panah di layar atau tekan Return.
Jika Anda menggunakan Mac dengan Keping Keamanan T2 Apple dan tidak dapat memulai dari penginstal yang dapat di-boot, pastikan Utilitas Keamanan Mulai diatur untuk mengizinkan booting dari media eksternal atau yang dapat dilepas.
Pilih bahasa, jika diminta.
Pilih Instal macOS (atau Instal OS X) dari jendela Utilitas, klik Lanjutkan, lalu ikuti instruksi di layar.