Artikel ini telah diarsipkan dan tidak lagi diperbarui oleh Apple.

Jika Anda diminta untuk mengeklik Hubungkan sebelum menghubungkan kembali ke server

Untuk meningkatkan keamanan sistem, macOS Sierra 10.12 atau versi yang lebih baru meminta konfirmasi sebelum menghubungkan ke volume jaringan apa pun yang memerlukan nama pengguna dan kata sandi.

No alt supplied for Image Artikel ini ditujukan bagi administrator sistem.

Saat menghubungkan ke server yang memerlukan nama pengguna dan kata sandi, macOS Sierra 10.12 atau versi yang lebih baru akan meminta Anda mengeklik Hubungkan, meskipun nama dan kata sandi telah disimpan di rantai kunci. Hal ini membantu Anda menghindari pengiriman kredensial masuk ke server yang tidak ingin Anda hubungkan.

No alt supplied for Image

Jika ingin menonaktifkan fitur keamanan ini sehingga Anda dapat terhubung tanpa memberikan konfirmasi tambahan, ikuti langkah berikut:

  1. Perbarui ke macOS Sierra 10.12.2 atau versi yang lebih baru.

  2. Buka app Terminal, yang terdapat dalam folder Utilitas di folder Aplikasi.

  3. Masukkan perintah berikut, kemudian masukkan nama dan kata sandi administrator bila diminta:

sudo defaults write /Library/Preferences/com.apple.NetworkAuthorization AllowUnknownServers -bool YES

Untuk menonaktifkan perintah ini dan kembali ke perilaku sebelumnya yang lebih aman (disarankan), masukkan:

sudo defaults delete /Library/Preferences/com.apple.NetworkAuthorization AllowUnknownServers

Tanggal Dipublikasikan: