Artikel ini telah diarsipkan dan tidak lagi diperbarui oleh Apple.

Jika Anda memiliki paket penyimpanan iCloud tahunan

Jika Anda memiliki paket penyimpanan iCloud tahunan, Anda dapat beralih ke paket dan harga bulanan dari iPhone, iPad, iPod touch, Mac, atau Windows PC kapan pun.

Paket penyimpanan bulanan iCloud saat ini

Jika baru berlangganan iCloud, Anda hanya dapat memilih paket penyimpanan iCloud bulanan. Berikut adalah harga bulanan kami berdasarkan ukuran penyimpanan di Amerika Serikat (USD).

  • 5 GB: gratis

  • 50 GB: $0,99

  • 200 GB: $2,99

  • 2 TB: $9,99

Pelajari lebih lanjut tentang harga penyimpanan iCloud kami di negara dan wilayah lain.

Jika Anda ingin beralih ke paket penyimpanan iCloud bulanan

Kami memperkenalkan paket penyimpanan dan harga bulanan tanggal 16 September 2015. Dengan paket bulanan ini, Anda akan dapat meningkatkan penyimpanan atau menurunkan biaya paket.

Setelah Anda memilih paket penyimpanan iCloud bulanan, paket tahunan Anda sebelumnya akan dibatalkan dan uang Anda akan dikembalikan secara prorata. Anda kemudian akan dibebani biaya paket bulanan yang baru. Paket akan segera ditingkatkan, dan tanggal pembayaran bulanan baru akan diperbarui untuk menerapkan tanggal paket baru. Harga paket penyimpanan akan ditagihkan setiap bulan, kecuali jika dibatalkan dengan menurunkan tingkat paket penyimpanan.

Jika Anda tidak beralih ke paket bulanan, paket tahunan akan tetap diperbarui sesuai tanggal pembelian asli. Ketahui paket penyimpanan iCloud yang saat ini Anda miliki.

Bagaimanakah cara mengubah paket?

Anda dapat menggunakan langkah-langkah ini untuk beralih ke paket penyimpanan bulanan kapan pun dari iPhone, iPad, iPod touch, Mac, atau PC Anda. Setelah mengubah paket, paket tahunan Anda tidak lagi tersedia.

Jika Anda ingin mengajukan pengembalian uang, hubungi Dukungan Apple dalam waktu 15 hari sejak peningkatan. Pengembalian uang sebagian akan tersedia jika diwajibkan oleh hukum.

Bagaimana cara mengetahui paket yang saya gunakan?

Anda dapat mengetahui total penyimpanan dari iPhone, iPad, iPod touch, Mac, atau PC:

  • Di iPhone, iPad, atau iPod touch: Ketuk Pengaturan > [nama Anda] > iCloud.

  • Di Mac: Pilih menu Apple  > Preferensi Sistem, lalu klik ID Apple. Jika menggunakan macOS Mojave atau versi lebih lama, Anda tidak perlu mengeklik ID Apple. Klik iCloud.

  • Di PC: Buka iCloud untuk Windows, klik Penyimpanan > Beli Lebih Banyak Penyimpanan.

Informasi mengenai produk yang tidak diproduksi Apple, atau situs web independen yang tidak dikendalikan atau diuji Apple, diberikan tanpa rekomendasi atau persetujuan. Apple tidak bertanggung jawab atas pemilihan, kinerja, atau penggunaan situs web atau produk pihak ketiga. Apple tidak memberikan pernyataan terkait keakuratan atau keandalan situs web pihak ketiga. Hubungi vendor untuk informasi tambahan.

Tanggal Dipublikasikan: