Menggunakan Durasi Layar untuk mematikan pembelian in-app di iPhone atau iPad

Anda dapat menggunakan Durasi Layar untuk mencegah pembelian yang tidak disengaja atau tidak sah dari App Store dan layanan Apple lainnya. Anda juga dapat mewajibkan kata sandi untuk melakukan pembelian, mencegah jenis pembelian tertentu, atau mematikan semua jenis pembelian.

Untuk mencegah pembelian in-app, Anda harus menyalakan Durasi Layar terlebih dahulu. Pelajari cara menyalakan dan menggunakan Durasi Layar.

Cara mematikan pembelian in-app di iPhone atau iPad

  1. Ketika Durasi Layar diaktifkan, buka Pengaturan > Durasi Layar, ketuk Pembatasan Konten & Privasi. Jika diminta, masukkan kode sandi Anda, lalu nyalakan Pembatasan Konten & Privasi. Anda hanya akan diminta untuk memasukkan kode sandi jika sudah membuatnya di Durasi Layar. Pelajari cara membuat kode sandi Durasi Layar.

    Layar iPhone yang menampilkan pengaturan untuk Pembatasan Konten & Privasi
  2. Ketuk Pembelian iTunes & App Store.

  3. Ketuk Pembelian In-app dan pilih Jangan Izinkan.*

    Layar iPhone yang menampilkan pengaturan untuk menonaktifkan pembelian di iTunes & App Store

* Dari sini, Anda juga dapat mewajibkan kata sandi untuk pembelian mendatang dari iTunes, Books, atau App Store.

Cara lain untuk mengontrol pembelian di perangkat Apple

Tanggal Dipublikasikan: