Membuat tautan ke panggilan FaceTime di iPod touch
Di app FaceTime di iPod touch, Anda dapat membuat tautan ke panggilan FaceTime dan mengirimkan tautan ke teman atau grup (menggunakan Mail atau Pesan), yang dapat mereka gunakan untuk bergabung atau memulai panggilan.
Ketuk Buat Tautan di dekat bagian atas layar.
Pilih opsi untuk mengirimkan tautan (Mail, Pesan, dan seterusnya).
Di Kalender, Anda dapat menjadwalkan rapat video jarak jauh dengan menyisipkan FaceTime sebagai lokasi rapat.
Catatan: Anda dapat mengundang siapa pun untuk bergabung dengan Anda di panggilan FaceTime, bahkan orang yang tidak memiliki perangkat Apple. Mereka dapat bergabung dengan Anda di panggilan terpisah atau FaceTime Grup dari browsernya—tanpa perlu masuk. (Mereka memerlukan versi Chrome atau Edge terbaru. Pengiriman video memerlukan dukungan pengodean video H.264.)