Melacak kesehatan dan kebugaran Anda dengan iPhone
iPhone dapat membantu Anda melihat dan mengelola informasi kesehatan Anda di satu tempat. Gunakan app Kesehatan untuk melihat level aktivitas harian Anda dan membagikan informasi kesehatan dengan penyedia layanan kesehatan dan orang tercinta. Anda juga dapat menggunakan fitur seperti pelacakan siklus dan analisis tren untuk melihat kesehatan Anda berubah sepanjang waktu.

Gerakan Anda penting
Bawa serta iPhone Anda untuk menghitung langkah, mencatat jumlah anak tangga yang Anda panjat setiap hari, dan bahkan mengawasi stabilitas berjalan kaki Anda. Buka app Kesehatan, lalu ketuk Ringkasan untuk melihat langkah Anda. Gulir ke bawah untuk mengatur Pemberitahuan Stabilitas Berjalan Kaki. Ketuk Edit untuk menambahkan aktivitas lainnya ke layar Ringkasan, seperti Tangga Terpanjat atau Jarak Berjalan Kaki + Berlari.

Membagikan informasi kesehatan dengan orang yang dekat dengan Anda
Membagikan data kesehatan Anda dengan seseorang yang Anda percayai dapat memberikan dukungan dan dorongan saat Anda paling membutuhkannya. Dengan app Kesehatan, Anda dapat membagikan informasi kesehatan seperti mobilitas, data detak jantung, dan tren kesehatan dengan anggota keluarga, perawat, atau penyedia layanan kesehatan Anda. Untuk memulai, buka app Kesehatan, lalu ketuk Berbagi di bagian bawah layar.

Melacak siklus Anda
Dapatkan informasi mengenai siklus menstruasi Anda dengan melacak gejala, durasi, dan faktor lainnya. Cari tahu tanggal kemungkinan haid Anda dimulai, dapatkan pemberitahuan prediksi saat Anda mendekati masa subur, dan lihat riwayat siklus Anda. Untuk memulai, buka app Kesehatan, ketuk Telusuri, lalu ketuk Pelacakan Siklus.

Melihat tren kesehatan Anda
App Kesehatan menggunakan iPhone Anda dan jika Anda punya, Apple Watch untuk mencatat data mengenai kesehatan serta kebugaran Anda, seperti langkah, detak jantung istirahat, dan tidur. Tren memungkinkan Anda untuk melihat bagaimana metrik tertentu berubah sepanjang waktu, dan Anda dapat menerima pemberitahuan saat tren baru terdeteksi. Di app Kesehatan, ketuk Ringkasan, lalu gulir ke bawah ke Tren.
Ingin mempelajari lebih lanjut? Lihat Melihat informasi kesehatan dan kebugaran, Membagikan data Anda di Kesehatan, dan Melacak siklus menstruasi Anda, dan Melihat tren kesehatan Anda.